5 Pentingnya Skincare dengan Kandungan Allantoin pada Kulit Cowok

Bikin kulit lembut?

Allantoin merupakan salah satu kandungan yang kerap dijumpai dalam produk kecantikan dan perawatan kulit cewek maupun cowok. Manfaat allantoin pada kulit bisa kamu rasakan melalui penggunaan produk kecantikan seperti skincare. Dengan memanfaatkan keberadaan produk kecantikan berbahan allantoin, kulit akan tampak jauh lebih sehat.

Untuk menghasilkan ekstrak allantoin ternyata tidak hanya dari tanaman komfrey saja, melainkan juga tanaman bit, biji gandum, kecambah, biji tembakau dan lain sebagainya. Allantoin biasanya digunakan orang-orang dalam bentuk skincare ataupun suplemen. Namun, terdapat produk masker bubuk yang bisa bermanfaat untuk kesehatan kulit.

Berikut beberapa manfaat keberadaan allantoin untuk kulit, khususnya untuk kulit cowok. Yuk, langsung saja baca artikelnya di bawah ini sampai selesai biar makin jelas dan paham.

1. Melembapkan kulit

5 Pentingnya Skincare dengan Kandungan Allantoin pada Kulit CowokIlustrasi pria (pexels.com/Royal Anwar)

Manfaat pertama jika kamu menggunakan produk kecantikan berbahan kandungan allantoin yaitu kulit lebih lembap. Kulit yang lembap cenderung lebih kencang dan terhindar dari beragam tanda penuaan dini. Hal ini penting sekali untuk cowok aktif dan tak mau terlalu ribet dengan banyak perawatan kulit lain.

Ketika kulit lembap maka akan tampak lebih cerah serta bebas dari risiko iritasi. Pastinya akan terhindar dari kerusakan kulit yang lebih arah yang terkadang sering dialami cowok. Manfaat tersebut berasal dari zat emolien yang berfungsi untuk menjaga air di dalam kulit.  Kulit yang lembap membuat seseorang bisa tampil dengan percaya diri.

2. Mengelupas kulit mati  

5 Pentingnya Skincare dengan Kandungan Allantoin pada Kulit CowokIlustrasi pria (pexels.com/cottonbro studio)

Kulit mati mampu membuat tampilan wajah tampak kusam dan tidak sehat. Hal tersebut bisa diatasi dengan memanfaatkan keberadaan produk berbahan allantoin. Allantoin memiliki kandungan keratolitik yang bisa mengelupas sel kulit rusak ataupun mati.

Masalah kulit ini sering kali dialami oleh cowok yang baru sadar akan pentingnya merawat kulit. Skincare berbahan dasar allantoin sangat baik untuk mengatasi masalah kulit seperti kusam hingga kering. Tanda kulit mati yakni mengering secara berkala sehingga seseorang terlihat lebih tua dari umurnya.

Baca Juga: 4 Skincare Anti Acne yang Tepat untuk Mengatasi Jerawat Begadang 

3. Mengurangi jerawat 

5 Pentingnya Skincare dengan Kandungan Allantoin pada Kulit CowokIlustrasi perawatan kulit (pexels.com/Ron Lach)

Manfaat sebelumnya telah menjelaskan bahwa allantoin mampu melembapkan kulit hal ini menjadikan anda bisa terbebas dari jerawat. Kulit berjerawat memang harus diatasi dengan cara memastikan kondisi tetap lembap. Terkadang akan membuat cowok kurang percaya diri di depan banyak orang, terlebih di depan gebetan.

Tidak hanya itu saja, ternyata manfaat allantoin pada kulit juga mampu mengurangi bekas akibat jerawat. Belum ada penelitian lebih lanjut terkait manfaat ini, namun sebagian orang meyakini bahwa allantoin efektif mengatasi jerawat. 

4. Mengurangi keriput 

5 Pentingnya Skincare dengan Kandungan Allantoin pada Kulit CowokIlustrasi pria (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Seseorang yang berada di usia 30-an akan kehilangan kolagen pada kulit. Terlebih ketika sebelumnya kamu kurang peduli soal perawatan wajah. Hal itulah yang menyebabkan orang di usia tersebut mulai muncul tanda penuaan berupa kulit kering hingga kerutan-kerutan atau keriput.

Mengatasi kerutan-kerutan tersebut bisa kamu upayakan dengan penggunaan produk berbahan dasar allantoin. Bahkan, banyak orang yang meyakini bahwa allantoin mampu meningkatkan produksi kolagen pada kulit. Jangan ragu untuk memulainya dari sekarang ya, Bro!

5. Menyamarkan bekas luka  

5 Pentingnya Skincare dengan Kandungan Allantoin pada Kulit CowokIlustrasi perawatan kulit (pexels.com/cottonbro studio)

Kandungan allantoin ternyata juga dapat kamu temukan dalam beberapa produk obat-obatan herbal. Allantoin bisa digunakan untuk menghilangkan bekas luka pada kulit secara bertahap. Manfaat ini bisa dirasakan dengan mengoleskan krim berbahan allantoin pada permukaan kulit.

Namun, tidak semua luka bisa disamarkan dengan memanfaatkan keberadaan allantoin. Ada beberapa jenis bekas luka yang membutuhkan penanganan khusus bahkan pemantauan dari pihak kedokteran. Luka akibat jerawat misalnya, sering kali cowok dengan sadar memencet jerawat hingga membuat luka. 

Manfaat allantoin pada kulit biasanya bisa ditemukan dalam beberapa produk kecantikan, obat herbal, dan masih banyak lagi. Banyaknya manfaat pada ekstra tersebut membuat semua orang mengincar produk berbahan dasar allantoin. Skincare cowok dengan bahan dasar ini sepertinya perlu masuk di daftar belanja produk perawatan kamu.

Baca Juga: 5 Produk Skincare dan Grooming Organik untuk Pria, Kualitasnya Bagus!

Felicia Rellita Photo Writer Felicia Rellita

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya