Bro, Perut Rata & Dada Bidang Bisa Didapat Hanya dengan 6 Latihan Sederhana Ini!

Pakai kusen pintu juga bisa!

Badan atletis nampaknya jadi impian semua pria. Kamu pasti juga ingin punya dada bidang dan perut rata kan? Namun, sayangnya banyak pria yang malas pergi ke gym. Apakah kamu juga mengalami polemik serupa? Well, jangan khawatir karena ada gerakan sederhana yang bisa kamu lakukan di rumah sendiri.

Bahkan, dilansir dari mensfitness.com gerakan ini bisa membentuk otot jika dilakukan dengan rutin setiap hari lho. Apa saja?

1. Pull up di kusen pintu

Bro, Perut Rata & Dada Bidang Bisa Didapat Hanya dengan 6 Latihan Sederhana Ini!mensfitness.com

Gak perlu jauh-jauh ke gym, kamu bisa rutin melakukan pull up di kusen pintu kamar. Lakukan gerakan repetisi sebanyak 10 hitungan. Ketika sudah merasa lelah, ambil istirahat selama 3 menit kemudian lakukan gerakan ini lagi. Pull up secara rutin akan membentuk otot lengan. Selain itu, rajin melakukan pull up juga akan membuat bagian dadamu bidang dan otot punggung mengencang.

2. Dumbbell squat

Bro, Perut Rata & Dada Bidang Bisa Didapat Hanya dengan 6 Latihan Sederhana Ini!livestrong.com

Kamu bisa melakukan latihan ini di mana saja. Alat yang kamu butuhkan hanya dua buah barbel. Caranya, pegang barbel di masing-masing tangan. Usahakan supaya kepala tetap tegak dan punggung lurus. Kemudian posisikan tubuh jongkok sembari mengangkat barbel beberapa inci dari lantai lalu kembali berdiri. Lakukan gerakan ini berulang kali, umumnya gerakan ini bisa dilakukan setiap 5 hingga 10 kali hitungan.

3. Planking

Bro, Perut Rata & Dada Bidang Bisa Didapat Hanya dengan 6 Latihan Sederhana Ini!dailyburn.com

Posisikan tubuh di lantai seperti akan push up. Kepalkan kedua tangan dengan posisi saling menggenggam lalu bentuk segitiga dengan tangan diletakkan di lantai. Sementara itu angkat kaki dan sikumu untuk menopang seluruh berat tubuhmu. Hitung hingga 10 hitungan kemudian lakukan lagi. Melakukan plank secara rutin bakal membuat perutmu six-pack.

Baca juga : Terungkap, Ini Lho Sebenarnya Fungsi Puting di Dada Pria!

4. Deadbug

Bro, Perut Rata & Dada Bidang Bisa Didapat Hanya dengan 6 Latihan Sederhana Ini!stack.com

Kamu bisa berbaring di lantai kemudian rentangkan tangan ke depan. Setelah itu angkat kaki ke depan juga dan lakukan gerakan menyelonjorkan dan menekuk kaki secara berulang kaki. Lakukan juga dengan kaki yang satunya. Gerakan deadbug ini akan membentuk otot kaki bahkan betis dan pahamu juga makin kencang.

5. Dumbbell floor press

Bro, Perut Rata & Dada Bidang Bisa Didapat Hanya dengan 6 Latihan Sederhana Ini!imparable.tv

Hampir sama dengan deadbug, kamu perlu berbaring untuk melakukan gerakan ini. Langkah pertama, berbaring dengan kondisi yang nyaman lalu tekuk kaki seperti gambar di atas. Kemudian angkat barbel dengan cara merentangkan tangan ke depan lalu lakukan tekuk tangan dan rentangkan ke depan. Kamu bisa melakukan gerakan ini selama 5 hingga 10 repetisi.

6. Side Plank

Bro, Perut Rata & Dada Bidang Bisa Didapat Hanya dengan 6 Latihan Sederhana Ini!archive.spright.com

Gerakan ini bisa kamu lakukan di atas matras di depan tv atau di lantai. Gerakan rutin yang kamu lakukan bakal menguatkan otot lengan dan kaki karena keduanya adalah tumpuan bagi tubuh. Hampir sama dengan planking, kamu perlu berbaring di lantai, bedanya kamu berbaring dengan posisi menyamping. Kemudian angkat kaki dan siku untuk menopang tubuh. Hitung hingga 10 dan lakukan ritual ini secara rutin ya.

Sudah siap latihan sendiri di rumah bro?

Baca juga : 10 Style Macho Ala Hamish Daud yang Jadi Favorit Cewek

Topik:

Berita Terkini Lainnya