5 Produk Skincare Praktis untuk Pria, Anti Ribet! 

Banyak banget manfaatnya

Banyak pria yang malas merawat diri karena beranggapan jika step skincare dan produk skincare terlalu banyak. Namun, kini mereka tak perlu ragu, karena terdapat beragam skincare praktis yang dapat digunakan oleh pria.

Dengan penggunaan skincare praktis untuk pria di bawah ini, kulitmu akan bersih, segar, dan terawat. Kamu juga tak perlu repot-repot, karena produk ini mudah dibawa kemana-mana. Yuk, simak rekomendasinya di bawah ini.

1. MS Glow For Men Sunscreen Spray

5 Produk Skincare Praktis untuk Pria, Anti Ribet! MS Glow For Men Sunscreen Spray (instagram.com/msglowtembung18)

MS Glow For Men Sunscreen Spray adalah tabir surya berbentuk spray dengan formula ringam dan tidak berminyak. Produk ini ampuh dalam melindungi kulit dari bahaya radikal bebas dan sinar UVA & UVB yang dapat membahayakan kesehatan kulit.

Selain itu, produk ini diperkaya dengan avena strigosa (black oat) dan seed extract yang bermanfaat dalam membantu melembabkan kulit hingga lapisan dalam. Untuk cara pemakaian, kocok botol sebelum digunakan, kemudian tutup mata dan mulut lalu semprotkan secara merata ke wajah dari jarak 15cm. Selanjutnya, biarkan hingga meresap. Kamu bisa memakainya pada kulit wajah pada pagi hari setelah menggunakan energy bright cream. 

2. Good Vibes Botanical Skinpro Face & Body Wash

5 Produk Skincare Praktis untuk Pria, Anti Ribet! Good Vibes Botanical Skinpro Face and Body Wash (tokopedia.com/Firsthand Grooming)

Good Vibes Botanical Skinpro Face & Body Wash merupakan skincare praktis yang berasal dari brand lokal. Ini adalah sabun mandi yang juga dapat berfungsi sebagai sabun muka dan tidak membuat kulit kering setelah pemakaiannya.

Produk ini memiliki kandungan ekstrak kunyit yang bermanfaat untuk merawat kulit, bebas sulfat, dan pH-nya seimbang. Aroma bergamot pada produk ini sangat menyegarkan. 

3. Garnier Men XL Charcoal Tissue Mask Power White

5 Produk Skincare Praktis untuk Pria, Anti Ribet! Garnier Men XL Charcoal Tissue Mask Power White (tokopedia.com/Arka Shop Family)

Garnier tak hanya mengeluarkan produk perawatan untuk wanita, namun juga pria. Bagi kamu pria yang tak suka ribet, maka bisa mempertimbangkan Men XL Charcoal Tissue Mask Power White sebagai pilihan.

Produk ini sangat melembapkan, bikin kulit wajah rileks, dan tidak meninggalkan rasa lengket. Khusus untuk Garnier Men ini, ukuran tisunya lebih besar. Tissue mask ini mengandung charcoal yang bermanfaat untuk menyerap kotoran secara efektif. Sedangkan salicylic acid ampuh dalam membantu mengangkat sel kulit mati dan membuat kulit cerah. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Skincare Korea dengan Kandungan Susu, Kulit Jadi Sehat!

4. Benton Aloe Propolis Soothing Gel

5 Produk Skincare Praktis untuk Pria, Anti Ribet! Benton Aloe Propolis Soothing Gel (tokopedia.com/MiracleSkin-id)

Benton Aloe Propolis Soothing Gel bukanlah aloe vera soothing gel biasa, karena skincare ini juga mempunyai kandungan yang berupa polisakarida, allantoin, dan ekstrak propolis yang bermanfaat untuk menenangkan dan melembapkan kulit.

Kamu bisa menggunakannya setelah melakukan shaving. Produk ini diformulasikan tanpa paraben, mineral, alkohol, sehingga cocok buat kulit yang sensitif. Pada saat cuaca terik dan humid, produk ini tetap nyaman digunakan karena tidak lengket.

5. Nivea Men Creme

5 Produk Skincare Praktis untuk Pria, Anti Ribet! Nivea Men Creme (tokopedia.com/Kenz Apparel)

Nivea menjadi brand yang telah mengeluarkan banyak produk, baik untuk perempuan maupun laki-laki. Salah satu produk yang menarik untuk dicoba adalah Nivea Men Creme yang mempunyai aroma yang harum.

Produk ini mempunyai banyak manfaat, seperti melembapkan, cepat meresap di kulit, dan tidak meninggalkan rasa lengket. Pelembap ini sangat praktis, karena dapat digunakan di wajah, tubuh, dan tangan. Kamu bakalan mempunyai kulit yang terasa lebih terhidrasi dan lembut seharian. 

Beberapa produk skincare di atas sangatlah praktis, sehingga cocok banget digunakan bagi kamu yang tak suka ribet. Selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Skincare Pria di Bawah Rp100 Ribu, Mudah Dicari!

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya