5 Cara Mudah Menebalkan Rambut Tipis untuk Pria, Biar Makin Kece!

Bisa kamu lakukan sendiri tanpa ke salon! #IDNTimesMen

Memiliki rambut tebal dan terawat tentu menjadi impian banyak orang, termasuk para pria. Selain perempuan, pria ternyata juga mengalami kerontokan yang membuat rambut menipis. Jika dibiarkan, lama-lama justru akan mengakibatkan kebotakan. Hal tersebut tentunya sangat mengganggu penampilan.

Jika kamu memiliki rambut tipis dan ingin membuatnya menjadi tebal, coba simak lima tips di bawah ini. Caranya mudah dan bisa kamu lakukan di rumah. Baca sampai habis!

1. Rajin menggunakan minyak rambut

5 Cara Mudah Menebalkan Rambut Tipis untuk Pria, Biar Makin Kece!Ilustrasi minyak kelapa (unsplash.com/Tijana Drndarski)

Minyak rambut ternyata memiliki segudang manfaat. Salah satunya mampu menebalkan rambut yang mulai menipis. Beberapa minyak alami yang bisa kamu coba gunakan adalah minyak kemiri, minyak zaitun dan minyak kelapa. 

Kandungan omega 3 dan 6 pada minyak tersebut bagus banget untuk memperkuat dan menyuburkan akar rambut. Asal dipakai secara rutin, dijamin rambutmu bakal terasa lebih tebal dan berkilau. 

2. Pilih model rambut yang tepat

5 Cara Mudah Menebalkan Rambut Tipis untuk Pria, Biar Makin Kece!Ilustrasi gaya rambut quiff (coolmenshair.com)

Potongan rambut dapat membantumu menyamarkan rambut tipis yang anti ribet. Salah satu haircut yang paling aman adalah buzz cut. Potongan cepak ala militer tersebut bisa jadi pilihan karena mampu menciptakan ilusi rambut yang lebih berisi.

Selain itu, gaya short messy cut yang mencuat ke atas membuat rambut terlihat tebal dan lebih banyak. Kamu juga bisa bereksperimen dengan potongan rambut yang memberat atau menebal pada bagian atas. 

3. Styling menggunakan pomade atau wax rambut

5 Cara Mudah Menebalkan Rambut Tipis untuk Pria, Biar Makin Kece!Styling rambut (unsplash.com/Mostafa Meraji)

Caramu dalam menata rambut juga sangat menentukan tebal tipisnya penampakan rambut. Buat kamu yang berambut tipis, sebaiknya hindari menata rambut dengan gaya klimis.

Sleek style bakal bikin rambut terlihat sedikit karena mengekspos kulit kepala lebih banyak. Sebaiknya, tata rambut dengan gaya spike, quiff, ataupun pompadour yang dapat memberikan volume.

Baca Juga: 9 Inspirasi Gaya Rambut untuk Pria Bertubuh Gemuk, Pasti Cocok!

4. Menggunakan masker rambut

5 Cara Mudah Menebalkan Rambut Tipis untuk Pria, Biar Makin Kece!Ilustrasi lidah buaya (unsplash.com/pisauikan)

Kamu bisa memanfaatkan lidah buaya yang berkhasiat menebalkan dan melebatkan rambut. Lidah buaya tersebut bisa kamu jadikan sebagai masker rambut. Tinggal campur saja gel lidah buaya asli dengan yang siap pakai. 

Campur dengan minyak zaitun untuk hasil yang lebih maksimal. Kandungan asam amino dari masker rambut bisa menguatkan batang rambut, sehingga rambut jadi gak mudah rontok. 

5. Bikin rambutmu keriting secara permanen

5 Cara Mudah Menebalkan Rambut Tipis untuk Pria, Biar Makin Kece!Pria berambut keriting (unsplash.com/Roman Shilin)

Jika kamu kurang telaten dalam melakukan beberapa tips di atas, maka trik satu ini bisa jadi jalan solusi tepat. Bisa dibilang, trik satu ini merupakan cara menebalkan rambut secara instan. 

Tekstur rambut yang keriting akan memberi volume ekstra pada rambut, sehingga menciptakan ilusi rambut yang mengembang dan lebih tebal. Tapi, sebaiknya cari tahu dulu soal efek samping dan cara perawatan sebelum menjadikan rambut keriting secara permanen.

Itulah lima tips mudah untuk menebalkan rambut yang bisa kamu lakukan. Dijamin, rambutmu bakal terlihat makin tebal tanpa ribet. Gak ada salahnya untuk dicoba!

Suci Wu Photo Verified Writer Suci Wu

hi, Hello :) Instagram @ciiw08

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya