Wakil Indonesia Pamerkan Kostum Nasional Bertema Reog di MGI 2022

Berhasil buat pageant lovers Tanah Air maupun dunia terpukau

Sebelum malam final Miss Grand International 2022 yang akan berlangsung pada Kamis (20/10/2022) mendatang, digelar 'National Costume Competition' atau 'Kompetisi Kostum Nasional' yang rutin dihelat di setiap edisi Miss Grand Interntional. Sesuai dengan namanya, acara ini menjadi ajang bagi para finalis untuk memperkenalkan identitas, budaya, dan tradisi dari negaranya masing-masing melalui sebuh kostum yang kreatif. 

Tahun ini, 'National Costum Competition' dihelat pada Kamis malam (20/10/2022) yang disiarkan langsung dari Sentul International Convention Center (SICC), Bogor. Dalam rangka perayaan 10th Years Anniversary, pertunjukkan kostum nasional di tahun ini berhasil dikemas dengan spektakuler yang menuai banyak pujian dari pageant enthusiast di seluruh dunia.

Indonesia sebagi tuan rumah juga tak mau kalah untuk menampilakan kostum nasional terbaiknya di kandang sendiri. Andina Julie yang mewakili Indonesia di ajang Miss Grand International 2022 memamerkan kostum nasional bertajuk 'The Mystical Art of Reyog' yang bikin merinding pageant lovers Tanaah Air mauoun dunia.

Buat kamu yang penasaran dengan kostum nasional yang dipamerkan oleh Andina Julie di panggung Miss Grand International 2022, yuk simak ulasan selengkapnya berikut ini!

1. Kostum nasional yang memadukan unsur budaya dan teknologi

Wakil Indonesia Pamerkan Kostum Nasional Bertema Reog di MGI 2022Potert Andina Julie Saat Memakai Kostum Nasional Bertema The Mystical Art of Reyog (Instagram.com/andina_julie)

Terinspirasi dari Reog Ponorogo, kostum nasional yang dipamerkan oleh Andina Julie di panggung Miss Grand International 2022 ini gak cuma sekadar menyuguhkan keindahan budaya Indonesia namun juga  menyelipkan unsur tekonologi yang memukau. Kostum nasional yang dibuat oleh Inggi Indrayana Kendran ini juga berkolaborasi dengan beberapa pihak untuk menerapakan sistem motorik dan elektronika. 

Gak heran, kalau penampilan Andina Julie saat memamerkan kostum nasional bertajuk 'The Mystical Art of Reyog' ini berhasil bikin pageant lovers di seluruh dunia terhipnotis. Bahkan, kostum nasional yang dibawakan oleh Indonesia ini langsung dielu-elukan sebagai salah satu strong contender untuk merebut gelar 'Best National Costume'.

2. Andina Julie mengeksekusi kostum nasional ini dengan sangat apik

Wakil Indonesia Pamerkan Kostum Nasional Bertema Reog di MGI 2022Potert Andina Julie Saat Memakai Kostum Nasional Bertema The Mystical Art of Reyog (Instagram.com/andina_julie)

Tak cuma didukung dengan desain kostum nasional yang menakjubkan, Andina Julie juga sukses melakukan eksekusi yang sangat memukau saat membawakan 'The Mystical Art of Reyog' di atas panggung Miss Grand International 2022.

Agar penampilannya tidak terlihat monoton, Andina Julie memperagakan tarian reog dengan sangat enerjik. Meski penampilannya di atas panggung terlihat sangat memukau, namun gadis asal Sumatera Selatan ini mengaku sempat kesulitan saat belajar melakukan tarian reog. You did a great job, queen!

3. Andina membutuhkan dukungan masyarakat Indonesia untuk memenangkan gelar 'Best National Costume'

Wakil Indonesia Pamerkan Kostum Nasional Bertema Reog di MGI 2022Potert Andina Julie Saat Memakai Kostum Nasional Bertema The Mystical Art of Reyog (Instagram.com/missgrandinternational)

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Miss Grand International Organization secara resmi mengumumkan bahwa akan ada dua negara yang membawa pulang gelar 'Best National Costume' di tahun ini. Kedua pemenang ini akan dipilih berdasarkan pilihan dewan juri dan hasil voting.

Untuk membantu Indonesia meraih gelar 'Best Nasional Costume', kamu bisa berikan vote melalui akun Instagram @missgrandinternational dengan cara menyukai official potrait Andina Julie di sesi kostum nasional yang telah diunggah pada feed. Selain itu, kamu juga bisa memberikan vote melalui akun Facebook Miss Grand International dengan cara menyukai dan membagikan official potrait Andina Julie di sesi kostum nasional yang juga telah diunggah di sana. 

Yuk, kita kerahkan dukungan agar 'The Mystical Art of Reyog' bisa didapuk sebagai salah satu kostum nasional terbaik di tahun ini. 

Baca Juga: 9 Potret Menawan Finalis MGI 2022 Saat Tampil di Acara TV Indonesia

Berkat Prima Photo Verified Writer Berkat Prima

🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya