5 Ide Baju Lebaran Buat Cowok, Bikin Makin Gagah & Cemerlang

Mau menawan di momen Lebaran bro? Cobain baju-baju ini!

Lebaran identik dengan hari yang suci dan fitrah, di mana umat muslim merayakan kemenangannya melawan diri dari segala hawa nafsu. Sehingga untuk menghadapi hari yang fitrah, butuh baju Lebaran yang dapat membuat diri berpenampilan baik dan ganteng. Menurut pendapat penulis, berikut 5 ide baju Lebaran yang bisa kamu coba agar terlihat lebih menarik nan gagah.

1. Slim fit koko

5 Ide Baju Lebaran Buat Cowok, Bikin Makin Gagah & Cemerlangid.carosell.com

Slim fit koko menjadi salah satu solusi berpakaian casual ketika Lebaran tiba. Gunakan pakaian yang nyaman untuk digunakan, dikarenakan saat Lebaran diharuskan untuk bersilaturahmi antar saudara dan tetangga. Tentunya sangat mengganggu jika pakaian yang digunakan tidak nyaman dan menghambat mobilitas diri

Slim fit koko sendiri memiliki bahan yang dapat menyerap keringat dengan baik.Tidak hanya itu, dengan model serta style yang cukup variatif. Membuat baju koko dengan model slim fit menjadi pilihan pakaian kalangan anak muda.

2. Men's kurta turkish

5 Ide Baju Lebaran Buat Cowok, Bikin Makin Gagah & Cemerlangmyntra.com

Tampil casual serta semi-formal bisa didapatkan dengan menggunakan kurta. Kurta sendiri memiliki style lebih modern dari jenis pakaian muslim lainnya. Terdapat beberapa modifikasi yang dilakukan pada kurta terutama di bagian leher yaitu round neck, turtle neck, dan lain-lain.

Tidak hanya itu dengan menjadikan kurta sebagai fashion pilihan, selain memberikan style yang cukup keren juga dapat melindungi diri dari hawa dingin dikarenakan beberapa bahan menggunakan kain yang cukup tebal.

Baca Juga: 7 Jenis Bahan Baju Lebaran Terbaik, Nyaman dan Menyerap Keringat

3. Abaya saudi style

5 Ide Baju Lebaran Buat Cowok, Bikin Makin Gagah & Cemerlangamzon.ca

Abaya merupakan busana muslim dari timur. Di mana memiliki ciri khas yaitu baju terusan panjang hingga mata kaki ataupun lebih. Perbedaan abaya saudi adalah dari segi ukiran pada abayanya memiliki bordiran khas saudi.

Tidak hanya itu, abaya saudi memiliki bahan yang lebih tebal daripada abaya biasanya. Tidak perlu khawatir, karena di Indonesia sendiri abaya arab telah di adaptasi untuk nyaman digunakan di Indonesia. 

Gunakan aksesori pelengkap seperti sorban serta parfum untuk menambah kepercayaan diri.

4. Men's kurta pakistan

5 Ide Baju Lebaran Buat Cowok, Bikin Makin Gagah & Cemerlangid.pinterest.com/pin

Tipe yang hampir sama dengan kurta turkish. Namun, terdapat perbedaan antar kurta turkish dengan pakistan. Turkish pakistan lebih banyak menggunakan motif tertentu untuk menambah daya tarik pakaian tersebut. 

Bahan dari kurta pakistan sendiri biasanya terbuat dari katun sehingga menyerap keringat. Dikarenakan memiliki beberapa motif yang unik serta modern. Kurta model ini sering menjadi pilihan pakaian para generasi remaja.

5. Muslim koko

5 Ide Baju Lebaran Buat Cowok, Bikin Makin Gagah & Cemerlanglazada.co.id

Yang terakhir adalah baju koko muslim yang simple. Dengan bahan katun yang mudah untuk menyerap keringat serta motif sederhana. Koko sendiri dapat digunakan oleh segala umur. Sehingga model pakaian satu ini menjadi pilihan masyarakat khususnya Indonesia. 

Setelah mengetahui berbagai style baju Lebaran, yang mana menjadi pilihanmu?

Baca Juga: [LINIMASA] Arus Mudik Lebaran 2019, Ini Fakta dan Datanya

Deo Siregar Photo Writer Deo Siregar

Freelance content writer in passion to share about travel, men fashion. For Inquery business Email : deosrgr13@gmail.com Phone : 082143880196 Instagram : @deosrgr

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya