7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu Kunjungi

#IDNTimesMen Cari sepatu kece di sini saja!

Sepatu bagi cowok menjadi salah satu item fashion yang sangat penting. Bahkan banyak yang beranggapan jika penampilan seorang cowok bisa meningkat dari sepatu yang dia kenakan lho, Bro!

Beli sepatu online memang bisa dilakukan, namun terkadang membeli sepatu langsung dengan datang ke tokonya bisa memberi kepuasan tersendiri. Selain itu, kamu juga bisa memilih langsung dan mencari ukuran sepatu yang paling cocok di kakimu. 

Nah, kali ini IDN Times mau memberikan rekomendasi toko sepatu yang bisa kamu kunjungi ketika berada di Yogyakarta, nih. Mau tahu apa saja toko sepatu rekomendasinya? Yuk, simak di bawah ini. 

1. Jogja Sepatu

7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu KunjungiInstagram.com/jogja_sepatu

Toko yang terletak di Jl. Kaliurang km 6,5, Kentungan, Yogyakarta, ini memiliki koleksi sepatu olahraga dan kasual yang lengkap. Bahkan, para staf penjualnya pun ramah-ramah, lho.

Toko ini juga menjamin produk-produk sepatu yang dijualnya 100 persen orisinal. Merek-merek seperti Piero, Mizuno, hingga Adidas bisa kamu dapatkan di sini.

2. BNIB.STORE

7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu KunjungiTokopedia.com/bnibstore

Tak jauh dari Jogja Sepatu, kamu juga bisa mengunjungi BNIB.STORE yang beralamatkan di Jl. Kaliurang KM 7,5, Kayen 49C, Yogyakarta. Di sini pelayanan stafnya juga tak kalah ramah lho.

Produk-produk yang ditawarkan juga dijamin orisinal. Terdapat berbagai merek sepatu terkenal seperti Adidas, New Balance, hingga Vans.

3. Warrior Shoes Jogja

7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu KunjungiInstagram.com/warriorshoes.jogja

Bagi kamu pencinta sepatu lokal seperti, Warrior, wajib kunjungi toko ini. Lokasinya berada di Jl. Harjosudiro No. 167, Sanggrahan, Condongcatur, Sleman,Yogyakarta.

Selain Warrior, juga ada sepatu-sepatu lokal lainnya seperti, Ventela, hingga Skaters, lho. Harganya tentu ramah di kantung mahasiswa dan pelajar, karena sepatu lokal memang terkenal dengan harganya yang miring, namun kualitas gak kalah dengan produk luar.

Baca Juga: Anti Ribet! 10 DIY Rak Sepatu Simpel dari Barang Sehari-hari di Rumah

4. Kedai Sepatu Jogja

7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu KunjungiInstagram.com/kedaisepatu_jogja

Satu lagi toko sepatu di Yogyakarta yang menjual sepatu merek lokal. Yups, nama toko satu itu adalah Kedai Sepatu Jogja. Merek-merek sepatu lokal seperti, Ventela, Warrior, Patrobas, Kodachi, hingga ARL, ada di sini lho.

Lalu, Kedai Sepatu Jogja lokasinya di mana? Ada tiga lokasi toko yang bisa kamu kunjungi lho, yaitu Jl. Bantul No. 1 KM 80, Gedungkiwo Mantrijeron, Yogyakarta; Jl. Kapten Pierre Tendean No. 26, Wirobrajan, Yogyakarta; dan Jl. Komp. Kolombo No. 37, Mrican, Caturtunggal, Depok, Sleman, Yogyakarta. 

Wah, yuk serbu sepatu incaran kamu, Bro!

5. Toko sepatu Canada

7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu KunjungiInstagram.com/fotoasop

Jika kamu ingin tampil lebih formal dengan sepatu kulit, kamu bisa mengunjungi toko sepatu Canada yang terletak di Jl. Urip Sumoharjo No. 46, Klitren, Yogyakarta, ini lho, Bro. 

Koleksi sepatu yang ditawarkan sangat beragam dengan berbagai merek yang bisa kamu pilih, nih. Ukuran sepatu yang tersedia juga relatif lengkap. Tempatnya juga luas dan nyaman.

6. Folk Store

7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu KunjungiInstagram.com/folk.store

Buat kamu yang suka cari sepatu kekinian dan uptodate, di sinilah tempatnya! Toko yang beralamatkan di Jl. Affandi No. 23, Karang Gayam, Caturtunggal, Sleman, Yogyakarta, ini menjual sepatu-sepatu kekinian mulai dari Nike, Air Jordan, hingga Vans.

Toko ini juga menjamin produknya orisinal, lho. Tunggu apa lagi, segera beli sepatu kekinian yang sudah kamu idam-idamkan, Bro.

7. Golden Face Store

7 Rekomendasi Toko Sepatu di Yogyakarta yang Bisa Kamu KunjungiInstagram.com/goldenface.store

Golden Face Store terletak di Jl. Kaliurang KM. 5, Gg. Megatruh No.D16A, Yogyakarta, menyediakan sepatu-sepatu orisinal, lho. Toko ini juga sering mengeluarkan program diskon, lho. Tunggu apa lagi buat belanja sepatu , Bro!

Nah, itulah 7 rekomendasi tempat beli sepatu cowok di Yogyakarta yang bisa kamu datangi segera, Bro!

Baca Juga: 9 Ide Kombinasi Outfit dengan Sepatu Warna Hitam ala Aktor Rayn Wijaya

Rijalu Ahimsa Photo Verified Writer Rijalu Ahimsa

Member IDN Times Community ini sudah tidak malu-malu lagi menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya