Catat Bro, Ini 5 Tips Merawat Tas Cowok dari Bahan Leather

Bahan leather yang klasik perlu dirawat dengan benar

Seorang cowok tak jarang harus membawa berbagai barang saat beraktivitas. Karena itulah tas menjadi salah aksesori yang dipilih cowok untuk membawa berbagai macam perlengkapannya. 

Dari berbagai jenis bahan tas, leather kerap menjadi pilihan. Alasannya, tas berbahan leather itu tampilannya mewah, klasik, dan juga tahan lama. 

Karena harganya yang relatif tidak murah, merawat tas berbahan leather juga membutuhkan cara khusus agar tetap awet dan dapat kamu pakai bertahun-tahun. Nah, di bawah ini IDN Times berikan 5 tips merawat tas berbahan leather bagi cowok. Yuk, simak!

1. Ingin tampilan tas yang selalu bagus, gunakan lapisan pelindung leather

Catat Bro, Ini 5 Tips Merawat Tas Cowok dari Bahan LeatherUnsplash/NeONBRAND

Sebagian cowok lebih suka tas leather-nya terlihat belel karena juga menimbulkan kesan keren dan cowok banget. Namun sebagian lagi menginginkan tas leather yang selalu tetap bagus dan bersih untuk menjaga kesan premiumnya.

Jika kamu termasuk cowok yang ingin menjaga tas leather dengan baik, kamu wajib memberikan produk lapisan pelindung pada tas leather kesayanganmu. Produk ini biasanya berbentuk krim yang dapat dioleskan ke atas permukaan tas dan melapisinya. Sehingga dapat melindungi dari goresan yang mungkin terjadi.

2. Berikan perlindungan dari air 

Catat Bro, Ini 5 Tips Merawat Tas Cowok dari Bahan LeatherPexels/Andrew Neel

Bahan leather terkadang dapat menyerap air dengan cepat karena memiliki pori-pori. Masalahnya, jika terkena cairan yang berwarna seperti kopi atau minuman berwarna lainnya, akan menimbulkan noda yang susah hilang.

Jika tak ingin hal ini terjadi pada tas kesayanganmu, kamu perlu melapisi tas leather dengan produk tahan air. Biasanya produk ini berupa krim atau cairan yang dapat disemprotkan ke permukaan tas leather kamu. Krim atau cairan itu akan memberikan efek daun talas, sehingga tas kamu aman saat ketumpahan cairan berwarna.

Baca Juga: Pakai Tas Cantik bak Liburan, Ini OOTD Seleb Selama di Rumah Aja

3. Perhatikan barang bawaan cowok yang dapat meninggalkan noda dan goresan pada leather

Catat Bro, Ini 5 Tips Merawat Tas Cowok dari Bahan LeatherPexels/Leo Cardelli

Selain memberikan perlindungan pada tas, kamu juga bisa mencegah agar tas kamu tidak terkena noda. Salah satu caranya adalah memastikan barang-barang bawaanmu tidak ada yang bisa merusak tas.

Pastikan untuk menutup erat botol minuman yang kamu bawa di dalam tas. Pastikan parfum yang kamu bawa juga tidak tumpah. Selain itu, hindari membawa benda-benda tajam yang dapat merobek bagian tas juga, ya.

4. Jika bahan leather tergores, lakukan hal ini

Catat Bro, Ini 5 Tips Merawat Tas Cowok dari Bahan LeatherPexels/Dmitry Lukianchenko

Meskipun sudah berusaha melakukan perlindungan, terkadang ada saja musibah yang terjadi. Jika suatu hari tas leather kamu tergores dan meninggalkan bekas, kamu dapat menyamarkan bekas goresannya lho, Bro.

Salah satu cara untuk menyamarkan bekas goresannya adalah menggunakan kondisioner rambut. Kondisioner memiliki lapisan yang juga dapat melapisi tas leather. Kamu bisa membersihkan dulu tas leather milikmu dari kotoran dan debu yang menempel. Lalu oleskan kondisioner dan ratakan ke bagian yang tergores. Ulangi hingga goresan mulai tersamarkan.

5. Jangan khawatir jika bahan leather muncul patina

Catat Bro, Ini 5 Tips Merawat Tas Cowok dari Bahan LeatherPixabay/Pexels

Bahan leather terkadang bisa muncul patina. Patina adalah sebuah kondisi di mana tas berbahan leather berubah warna menjadi lebih gelap. Hal ini dipicu karena pemakaian yang terus menerus dan berbagai elemen seperti udara, uap air, hingga keringat terserap ke dalam leather.

Nah, jika itu terjadi, kamu jangan khawatir, Bro. Munculnya patina membuat pemeliharaan barang berbahan leather menjadi sebuah seni. Patina sendiri muncul secara alami dan hal itu menunjukkan kebiasaan penggunanya, sehingga termasuk suatu hal yang unik. 

Patina biasanya akan muncul pada bahan leather yang tanpa finishing atau mentah. Sehingga, jika tidak ingin ada patina pada tas leather kesayangan, pilih lah tas leather yang memiliki finishing atau teknologi perlindungan di atasnya.

Itulah 5 tips merawat tas berbahan leather. Agar selalu awet dan terlihat keren menemani aktivitas sehari-hari kamu, Bro!

Baca Juga: 7 Tips Memilih Tas Laptop, Perhatikan Modal Sebelum Model

Rijalu Ahimsa Photo Verified Writer Rijalu Ahimsa

Member IDN Times Community ini sudah tidak malu-malu lagi menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Edwin Fajerial

Berita Terkini Lainnya