5 Tips Merawat Sepatu Safety Agar Awet, Caranya Sederhana!

Bisa kamu coba sendiri di rumah

Safety shoes merupakan salah satu alat pelindung diri (APD) yang wajib dikenakan saat bekerja. Biasanya, sepatu safety dibuat untuk memenuhi kebutuhan pekerja sesuai dengan bidang pekerjaannya. Gak heran jika beda jenis pekerjaan, tentunya beda juga sepatu safety yang digunakan.

Karena fungsinya yang sedikit berbeda, sepatu safety juga membutuhkan perawatan ekstra agar tetap awet. Coba deh simak lima tips merawat sepatu safety yang benar berikut ini. Langsung saja simak pembahasannya berikut ini sampai habis!

1. Cucilah dengan detergen yang bersifat lembut

5 Tips Merawat Sepatu Safety Agar Awet, Caranya Sederhana!Ilustrasi safety shoes (prosafety.com)

Jangan bersihkan sepatu safety dengan detergen yang besifat keras. Karena hal tersebut tentunya akan membuat warna sepatu safety menjadi pudar atau luntur. Oleh karena itu, gunakan detergen yang bersifat halus untuk membersihkannya.

Jika sepatu safety berwarna putih, maka kamu bisa memakai odol dalam mencucinya. Ratakan odol yang menempel dan sikat sepatu secara rata supaya gak rusak dan tahan lama.

2. Gunakan alat pembersih khusus

5 Tips Merawat Sepatu Safety Agar Awet, Caranya Sederhana!Ilustrasi safety shoes (shopee.co.id)

Apabila sepatu safety telah menjamur maka langkah paling tepat dalam membersihkanya menggunakan pembersih khusus. Biasanya, pembersih tersebut tersedia dalam bentuk semprotan.

Caranya pun mudah. Semprotkan pembersih khusus secara keseluruhan pada sepatu safety yang berjamur. Setelah itu, sikatlah sisi yang menjamur dengan sikat halus. Kamu bisa menggunakan sikat gigi untuk membersihkannya.

3. Jangan gunakan sepatu dalam kondisi basah

5 Tips Merawat Sepatu Safety Agar Awet, Caranya Sederhana!Ilustrasi safety shoes (k3lh.com)

Janganlah sekali-kali menggunakan sepatu dalam kondisi basah. Hal tersebut dikarenakan kaki yang basah bisa cepat menyebarkan bakteri dan kuman secara cepat. Apabila bakteri dan kuman telah berkembang maka sepatu safety akan cepat bau.

Oleh karena itu, selalu gunakan sepatu dalam keadaan kaki kering. Apabila kamu dalam kondisi terburu-buru maka lap kaki basah dengan handuk kering sebelum memakai sepatu safety.

Baca Juga: Begini 3 Cara Mencuci Sepatu Kulit Biar Tetap Awet

4. Rajin menyemir sepatu

5 Tips Merawat Sepatu Safety Agar Awet, Caranya Sederhana!Ilustrasi safety shoes (safetyjogger.com)

Membersihkan dan menyemir sepatu secara teratur merupakan hal yang paling utama dan penting dalam perawatan sepatu safety. Apabila sepatu jarang dicuci dan disemir, maka akan kotor dan dekil.

Tentunya kamu pasti kurang percaya diri saat menggunakan sepatu dekil dan kotor untuk pergi kerja. Selain itu, sepatu akan cepat rusak dan jebol bila terlalu lama dalam keadaan dekil dan kotor.

5. Cara menyimpan sepatu safety

5 Tips Merawat Sepatu Safety Agar Awet, Caranya Sederhana!Ilustrasi safety shoes (pandasafety.com)

Setelah dibersihkan, maka jemurlah sepatu pada ruangan dengan cara diangin-anginkan. Saat kering, simpanlah sepatu safety pada tempat yang kering dan suhu sedang karena bahan dasarnya terbuat dari kulit.

Jauhi menyimpan sepatu safety di tempat lembap untuk menghindari jamur. Disimpan dengan suhu sedang bertujuan agar bahan karet pada bagian bawah sepatu tidak cepat rusak karena pemanasan suhu, misalnya di taruh di bawah cahaya matahari.

Itulah lima cara merawat sepatu safety yang benar untuk menjaganya agar tetap awet. Selamat mencoba lima tips di atas!

Baca Juga: 7 Rekomendasi Sepatu Loafers Brand Lokal, Cowok Wajib Punya!

Suci Wu Photo Verified Writer Suci Wu

hi, Hello :) Instagram @ciiw08

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya