5 Hal yang Harus Dilakukan Saat Salat Idul Fitri

Salah satunya adalah pulang pergi menggunakan rute berbeda

Jakarta, IDN Times - Hari raya Idul Fitri adalah momen di mana umat muslim di seluruh dunia merayakan hari kemenangan, usai melaksanakan ibadah puasa Ramadan satu bulan penuh. Kendati banyak juga umat muslim yang sedih karena berpisah dengan bulan Ramadan yang penuh kemuliaan itu. 

Di hari Idul Fitri yang bertepatan dengan tanggal 1 Syawal 1442 H, terdapat satu ibadah yang hanya dilaksanakan pada hari tersebut yakni Salat Ied atau Idul Fitri. Lantas bagaimana tata cara melaksanakan salat Idul Fitri dan sunnah apa saja yang mengiringinya? Berikut penjelasannya

Baca Juga: Kemenag Terbitkan Panduan Takbiran dan Salat Idul Fitri Berjemaah

1. Salat Idul Fitri utamanya dilaksanakan secara berjamaah

5 Hal yang Harus Dilakukan Saat Salat Idul FitriInfografik tata cara salat idulfitri (IDN Times/Arief Rahmat)

Salat Idul Fitri hukumnya sunnah muakkad yaitu salat yang sangat dianjurkan dan ditekankan.

Dikutip dari NU ONLINE, salat Idul Fitri dilaksanakan oleh Rasulullah SAW setiap tahun. Pertama kali beliau mendirikannya adalah pada tahun kedua sejak hijrah ke Madinah, pada tahun di mana perintah kewajiban puasa Ramadan turun di bulan Sya’ban (Ibnu Hajar al-Haitami, Tuhfah al-Muhtaj, juz 3, hal. 39).

Salat ini dianjurkan untuk dilaksanakan secara berjamaah, sebagaimana sebuah hadis dari Abu Sa’id al-Khudri Radhiyallahuanhu: 

كَانَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَخْرُجُ يَوْمَ الْفِطْرِ وَالْأَضْحَى إِلَى الْمُصَلَّى فَأَوَّلُ شَيْءٍ يَبْدَأُ بِهِ الصَّلَاةُ ثُمَّ يَنْصَرِفُ فَيَقُومُ مُقَابِلَ النَّاسِ وَالنَّاسُ جُلُوسٌ عَلَى صُفُوفِهِمْ

Artinya: Rasulullah SAW keluar (untuk melaksanakan salat) pada hari raya Idul Fitri dan Idul Adha menuju tanah lapang, maka yang pertama kali Beliau Shallallahu ‘alaihi wa sallam lakukan adalah shalat ’Îd, kamudian setelah selesai Beliau berdiri (untuk berkhotbah) di hadapan kaum muslimin dan mereka (tetap) duduk di shaf-shaf mereka …

2. Memperbanyak takbir

5 Hal yang Harus Dilakukan Saat Salat Idul FitriIlustrasi takbir keliling. IDN Times/Hendra Simanjuntak

Menyambut hari kemenangan sangat identik dengan kumandang takbir seperti takbiran keliling yang sudah diserukan sejak malam Idul Fitri hingga menjelang salat Ied. Anjuran memperbanyak takbir ini berdasarkan firman Allah:

وَلِتُكْمِلُوا الْعِدَّةَ وَلِتُكَبِّرُوا اللهَ

Artinya: Dan sempurnakanlah bilangan Ramadan, dan bertakbirlah kalian kepada Allah. (QS. Al-Baqarah: 185).

Takbir untuk Idul Fitri dibagi menjadi dua jenis, yakni muqayyad (dibatasi) yang diucapkan setiap usai melaksanakan salat fardu dan mursal (dibebaskan) yang diucapkan tanpa ketentuan waktu tertentu.

3. Makan sebelum berangkat salat Idul Fitri

5 Hal yang Harus Dilakukan Saat Salat Idul FitriIlustrasi Kurma (IDN Times/Umi Kalsum)

Sebelum berangkat melaksanakan salat Idul Fitri kita dianjurkan untuk makan terlebih dahulu, sebagaimana sebuah hadis dari Anas bin Malik Ra, ia berkata, "Rasulullah SAW biasanya tidak berangkat menuju pelaksanaan salat Idul Fitri hingga beliau makan beberapa biji kurma terlebih dahulu. Beliau memakannya dalam jumlah ganjil." (HR Bukhari, Ahmad). 

Karena itu, dianjurkan untuk makan terlebih dahulu sebagai tanda bahwa pada tanggal 1 Syawal kita sudah tak berpuasa. Disunnahkan untuk mengonsumsi kurma dengan jumlah ganjil.

4. Mandi sebelum berangkat salat Idul Fitri

5 Hal yang Harus Dilakukan Saat Salat Idul FitriIlustrasi Mandi, Shower, Kamar Mandi (IDN Times/Sunariyah)

Sunnah yang dianjurkan selanjutnya adalah mandi terlebih dahulu, menyucikan diri di hari yang suci sebelum berangkat menuju masjid atau lapangan untuk melaksanakan salat Idul Fitri, sebagaimana disebutkan dalam sebuah hadis riwayat Ibnu Umar radhiyallahu 'anhuma:

عَنْ نَافِعٍ أَنَّ عَبْدَ اللَّهِ بْنَ عُمَرَ كَانَ يَغْتَسِلُ يَوْمَ الْفِطْرِ قَبْلَ أَنْ يَغْدُوَ إِلَى الْمُصَلَّى

Artinya: Dari Nafi', ia berkata bahwa Abdullah bin Umar biasa mandi di hari Idul Fitri sebelum ia berangkat pagi-pagi ke tanah lapang. (HR. Malik dalam Muwatho’ 426. An Nawawi menyatakan bahwa atsar ini shahih)

 

5. Menggunakan rute yang berbeda saat berangkat dan pulang dari tempat salat Idul Fitri

5 Hal yang Harus Dilakukan Saat Salat Idul FitriIDN Times/Asrhawi Muin

Umat muslim dianjurkan untuk menggunakan rute yang berbeda saat berangkat dan saat pulang dari tempat Salat Idul Fitri, sebagaimana disebutkan Syekh Abdul Qadir Al-Jailani dalam Ghuniyatul Thalibin. Ia mengatakan:

ويستحب إذا خرج المؤمن إلى صلاة العيد في طريق أن يرجع في طريق أخرى لما روى ابن عمر أن النبي صلى الله عليه وسلم أخذ يوم العيد في طريق ورجع في طريق أخرى

Artinya: Orang Mukmin dianjurkan pergi dan pulang dari salat id dari jalan yang berbeda karena Ibnu Umar menyatakan bahwa Nabi SAW pergi dan pulang salat id dari jalan yang berbeda.”

Baca Juga: Kemenag Izinkan Salat Idul Fitri Jemaah dan Takbiran, Ini Panduannya

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya