Jadwal Imsakiyah dan Doa Puasa Hari ke-30 Ramadan, Rabu 12 Mei 2021

Hindari makanan kering yang diawetkan saat sahur

Jakarta, IDN Times - Hari terakhir di bulan penuh keberkahan, di bulan suci ini, Allah SWT memberikan banyak keberkahan, mengampuni dosa-dosa dan memberikan pahala berlipat ganda untuk setiap amal kebaikan.

Sebelum berpuasa, kaum muslimin dianjurkan untuk menyantap sahur sebelum tiba waktu imsak. Pada waktu sahur ini sebaiknya kita juga melafalkan doa atau niat berpuasa.

Berikut doa niat puasa dan waktu imsakiyah untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya berdasarkan data Kementerian Agama.

1. Doa niat berpuasa dan artinya

Jadwal Imsakiyah dan Doa Puasa Hari ke-30 Ramadan, Rabu 12 Mei 2021Ilustrasi bedoa (IDN Times/Sukma Shakti)

Berikut doa niat puasa Ramadan atau doa sahur:

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ اَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ هذِهِ السَّنَةِ ِللهِ تَعَالَى

"Nawaitu shauma ghodin an' adaai fardhi syahri romadhoona haadzihis sanati lillahi ta'ala"

Artinya: Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan fardu di bulan Ramadan tahun ini, karena Allah Ta'ala.

Baca Juga: [BREAKING] Pemerintah Putuskan Idul Fitri Jatuh Hari Kamis 13 Mei 2021

2. Waktu imsakiyah untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Rabu 12 Mei 2021

Jadwal Imsakiyah dan Doa Puasa Hari ke-30 Ramadan, Rabu 12 Mei 2021Ilustrasi Bulan (IDN Times/Sunariyah)

Berdasarkan jadwal yang dikeluarkan Kementerian Agama, waktu imsakiyah untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada 30 Ramadan 1442 H atau Rabu (12/5/2021) jatuh pada pukul 04.25 WIB.

Tak lama, selang 10 menit, tiba waktunya untuk melaksanakan salat subuh yang jatuh pada pukul 04.35 WIB. Usai mengetahui waktu imsakiyah pastikan untuk menyelesaikan santap sahur sebelum waktu imsak tiba agar makanan tidak bersisa hingga tak mubazir.

3. Jadwal salat untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya

Jadwal Imsakiyah dan Doa Puasa Hari ke-30 Ramadan, Rabu 12 Mei 2021Hanya beberapa jemaah Salat Tarawih di Masjid Raya Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh, yang sadar secara pribadi menggunakan masker ketika salat (IDN Times/Saifullah)

Berikut jadwal salat pada 30 Ramadan 1442 H atau Rabu (12/5/2021), untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya:

  • Subuh pada pukul 04.35 WIB.
  • Terbit pada pukul 05.50 WIB.
  • Duha pada pukul 06.19 WIB.
  • Zuhur pada pukul 11.53 WIB.
  • Asar pada pukul 15.13 WIB.
  • Magrib pada pukul 17.48 WIB.
  • Isya pada pukul 18.59 WIB.

Jangan lewatkan salat fardu, utamanya dilaksanakan di awal waktu.

4. Jangan konsumsi makanan kering saat sahur

Jadwal Imsakiyah dan Doa Puasa Hari ke-30 Ramadan, Rabu 12 Mei 2021instagram.com/abon_daun_emas

Waktu sahur adalah saat yang penting, pasalnya di waktu sahur inilah kesempatan untuk kita mengonsumsi bekal berpuasa seharian. Maka dari itu perlu nutrisi yang cukup agar stamina terjaga saat perut kosong.

Hindari mengonsumsi makanan kering yang awet selama berbulan-bulan, karena makanan tersebut berpotensi untuk meningkatkan asam lambung. Apabila asam lambung naik di tengah puasa tentu masalah menjadi gawat, karena dapat menyebabkan perut sakit dan pencernaan tidak lancar.

Baca Juga: Selain Idul Fitri, Ini 5 Hari Besar Umat Muslim dan Maknanya

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya