Banjir Rendam Jakarta, Pengusaha Ekspedisi Rugi Puluhan Miliar 

Pengusaha peti kemas juga merugi

Jakarta, IDN Times - Wakil Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aprtindo), Kyatmaja Lookman, menghitung setidaknya ada 20 ribu truk milik pengusaha jasa ekspedisi barang yang tidak bisa beroperasi karena banjir merendam sejumlah ruas jalan utama di Jakarta, Selasa (25/2).

Kyatmaja Lookman menduga terhentinya ribuah truk tersebut membuat para pengusaha merugi hingga miliaran rupiah. "Per harinya tidak operasi bisa rugi Rp30 milliar," kata Kyatmaja Lookman seperti dikutip dari Antara.

Kerugian tersebut, Kyatmaja melanjutkan, belum termasuk kemungkinan adanya kerusakan barang akibat terendam banjir.

"Belum lagi kerusakan armada yang terjadi akibat banjir. Satu unit bisa sampai Rp20-Rp30 juta kalau kena mesinnya," katanya.

Kyatmaja menambahkan kerugian materi tersebut belum termasuk yang dialami para pengusaha peti kemas di Jakarta.

Baca Juga: Jadi Bencana Berulang, Ini 7 Penyebab Banjir Jakarta dan Kota Besar

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya