[BREAKING] Pesawat Sriwijaya Jatuh, Jokowi Sampaikan Ucapan Duka Cita 

Jokowi minta KNKT selidiki jatuhnya Pesawat Sriwijaya

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo menyampaikan duka cita atas musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJY 182 di sekitar Kepulauan Seribu pada Sabtu (9/1/2021).

"Saya atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Indonesia menyampaikan duka cita yang mendalam atas terjadinya musibah ini," kata Jokowi dalam konferensi pers di Istana Kepresidenan Bogor, yang disiarkan langsung oleh YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (10/1/2021).

Jokowi mengungkapkan dirinya telah memerintahkan Menteri Perhubungan, Kepala Basarnas yang dibantu oleh TNI dan Polri, untuk melakukan operasi pencarian secepat mungkin.

"Saya juga telah menyampaikan kepada KNKT untuk melakukan kajian penyelidikan terhadap musibah ini," katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, pesawat Sriwijaya Air SJY 182 yang berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta Tangerang menuju Bandara Supadio Pontianak hilang kontak sekitar pukul 14.40 WIB. Diduga, pesawat terjatuh di sekitar Kepulauan Seribu.

Pesawat tersebut mengangkut 62 orang, yang terdiri dari 40 orang dewasa, 7 anak-anak, 3 bayi, dan 12 awak kabin.

Bagi keluarga penumpang yang ingin mendapatkan informasi terkait kecelakaan SJY 182, bisa menghubungi hotline Sriwijaya Air di nomor 021 806 37817. Ada juga posko di Terminal 2D kedatangan Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Cari Badan Pesawat Sriwijaya SJY 182, TNI AU Kerahkan 4 Pesawat 

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya