Jemaah Umrah Dimoratorium, Kemenag Ingin PPIU Atur Ulang Jadwal

Kemenag minta jemaah umrah sabar menunggu

Jakarta, IDN Times - Direktur Bina Umrah dan Haji Khusus Kemenag Arfi Hatim berharap Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) menjadwal ulang keberangkatan ribuan jemaah umrah asal Indonesia.

Hal itu berkaitan dengan tertundanya keberangkatan ribuan jemaah umrah Indonesia, karena kebijakan moratorium atau penghentian sementara Arab Saudi, yang berlaku sejak 27 Februari lalu.

"Kami mendorong PPIU untuk melakukan proses jadwal ulang. Biar proses refund hanya untuk visa saja, sebagaimana kebijakan dari Saudi," kata Arfi dalam keterangan tertulis, Senin (9/3).

1. Kemenag minta jemaah umrah yang tertunda sabar menunggu pengumuman dari Arab Saudi

Jemaah Umrah Dimoratorium, Kemenag Ingin PPIU Atur Ulang JadwalSebagian penumpang merupakan jemaah umrah dari berbagai daerah di Kaltim. (IDN Times/Mela Hapsari)

Arfi mengimbau kepada jemaah agar lebih bersabar menunggu update informasi dari Saudi terkait pencabutan kebijakan pemberhentian ibadah umrah di tanah suci. Sebab, PPIU masih menunggu kepastian pencabutan moratorium saat akan melakukan penjadwalan ulang. 

"Jika pilihannya adalah jadwal ulang, tentu yang kemarin tertunda keberangkatan jadi prioritas, dan jemaah tak akan dimintai biaya tambahan," kata dia.

Jemaah Umrah Dimoratorium, Kemenag Ingin PPIU Atur Ulang Jadwal(IDN Times/Sukma Shakti)

Baca Juga: Dubes RI di Riyadh: Saudi akan Tangguhkan Umrah Selama 2020, Itu Hoaks

2. PPIU diimbau tidak membuka serta menerima pendaftaran paket umrah sementara

Jemaah Umrah Dimoratorium, Kemenag Ingin PPIU Atur Ulang JadwalIlustrasi jemaah umrah (ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal)

Sejalan dengan itu, Kemenag juga mendorong PPIU untuk tidak membuka dan menerima pendaftaran paket umrah terlebih dahulu sampai ada kepastian keberangkatan dari Saudi. Hal itu karena masih ada ribuan jemaah umrah asal Indonesia yang tertunda ibadahnya, karena kebijakan Arab Saudi tersebut. 

"Sebab, selain masih ada penangguhan sehingga belum ada kepastian keberangkatan, PPIU juga harus mengatur ulang terlebih dahulu dan fokus keberangkatan jemaah yang terdampak kebijakan Saudi ini dan sudah memiliki jadwal," tutur Arfi.

3. Kemenag menyebutkan penundaan ibadah jemaah umrah bukan hal yang diinginkan

Jemaah Umrah Dimoratorium, Kemenag Ingin PPIU Atur Ulang JadwalIlustrasi agen travel umrah di Palembang (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Arfi mengatakan, tertundanya ibadah umrah ribuan masyarakat Indonesia bukan lah yang diinginkan. Sehingga, Kemenag meminta kepada semua pihak untuk memiliki empati dalam menghadapi kondisi tersebut. 

"Ini kondisi force majeure yang tidak diinginkan semua sehingga semua pihak ada empati, ada kebijakan yang dikeluarkan," kata dia.

https://www.youtube.com/embed/2BlyV2Dv894

Baca Juga: Umrah Ditunda karena Saudi Tutup Akses, Apa Beda Umrah dengan Haji?

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya