Ramalan Kekinian, Mengungkap Makna di Balik Kartu Tarot

Permainan kartu tarot berguna untuk merangsang intuisi 

Jakarta, IDN Times - Belakangan ini permainan kartu tarot sedang naik daun di kalangan masyarakat Indonesia. Permainan satu ini bisa ditemukan pada acara televisi, online reading, sampai stan jasa permainan kartu tarot di cafe atau tempat kekinian lainnya.

Lalu, apa sih kartu tarot itu? Menurut buku "The Real Art of Tarot" karya Hisyam A. Fachri, kartu tarot dapat diartikan sebagai media konseling. Bahkan, tarot juga dapat menjadi media untuk memahami diri sendiri melalui penyimpulan makna gambar.

Permainan kartu tarot juga berguna untuk merangsang intuisi mencari jalan keluar dari keadaan yang sedang terjadi. Tarot terdiri dari 78 lembar kartu yang terbagi menjadi dua komponen. Ini penjelasannya:

Baca Juga: Menyibak Seluk-Beluk Kartu Tarot, Adakah Kaitannya dengan Mistis?

1. Kartu Arcana Mayor

Ramalan Kekinian, Mengungkap Makna di Balik Kartu TarotIDN Times/Aldzah Fatimah Aditya

Kelompok Arcana Mayor terdiri dari 22 lembar kartu. Seperti dikutip dari buku "Easy Tarot" karya Lidia Pratiwi, Arcana Mayor memiliki karakter, yaitu kartu-kartu ini menggambarkan perjalanan kehidupan secara general.

Dapat dicontohkan melalui salah satu kartunya, yaitu The Fool dengan gambar seorang manusia yang sedang berjalan mendekat jurang tetapi tidak menyadari keberadaan jurang tersebut. Gambaran itu memiliki arti seperti manusia dalam keadaan bingung dan tidak mengerti kondisi sekitar.

2. Kartu Arcana Minor

Ramalan Kekinian, Mengungkap Makna di Balik Kartu TarotIDN Times/Aldzah Fatimah Aditya

Untuk melengkapi karakter dari Arcana Mayor yang general, Arcana Minor terdiri dari 56 lembar kartu yang memiliki karakter makna lebih detail. Arcana Minor terbagi menjadi empat komponen, yaitu:

1. Sword (Pedang): Ide dan pemikiran
2. Wands (Tongkat): Pekerjaan dan kreativitas
3. Pentacles (Koin): Materi dan kekayaan
4. Cups (Piala): Emosi dan perasaan

Setiap komponen dalam kartu Arcana Minor memiliki 14 kartu. Di dalamnya terdapat juga Page, Knight, Queen, dan King.

3. Daftar lengkap kartu Arcana Mayor

Ramalan Kekinian, Mengungkap Makna di Balik Kartu TarotIDN Times/Aldzah Fatimah Aditya

Untuk lebih dekat dengan kartu Arcana Mayor berikut daftar 22 kartunya:

0. The Fool
1. The Magician
2. The High Priestess
3. The Empress
4. The Emperor
5. The Hierophant
6. The Lovers
7. The Chariot
8. Strength
9. The Hermit
10. Wheel of Fortune
11. Justice
12. The Hanged Man
13. Death
14. Temperance
15. The Devil
16. The Tower
17. The Star
18. The Moon
19. The Sun
20. Judgement
21. The World

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya