Tak Hanya Novel, Ini Daftar Orang-orang yang Dipolisikan Dewi Tanjung 

Dewi tuding Prabowo Subianto terlibat kericuhan di Bawaslu

Jakarta, IDN Times - Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Dewi Tanjung melaporkan Novel Baswedan dengan tuduhan merekayasa cerita terkait penyiraman air keras yang dialami Novel pada11 April 2017 lalu. 

Dewi mengaku ada kejanggalan dari rekaman video CCTV yang menunjukkan luka di wajah mantan perwira kepolisian itu usai disiram air keras, Rabu (6/11). 

"Dari kepala yang semula diperban, lalu tiba-tiba mata yang buta, gitu kan?" kata Dewi, Rabu (6/11). 

Namun ternyata, bukan hanya Novel saja yang dipolisikan perempuan yang sempat ikut nyaleg dari daerah Jawa Barat itu. Berikut ini beberapa nama yang dipolisikan Dewi Tanjung : 

1. Dewi Tanjung tuding Prabowo Subianto, Amien Rais, Fadli Zon dan Fahri Hamzah terlibat kericuhan di Bawaslu

Tak Hanya Novel, Ini Daftar Orang-orang yang Dipolisikan Dewi Tanjung IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Selain Novel, Dewi Tanjung juga pernah melaporkan tokoh-tokoh politik besar seperti Prabowo Subianto, Amien Rais, Fadli Zon dan Fahri Hamzah. Dewi menuding mereka terlibat kericuhan di Bawaslu pada 21 Mei hingga 23 Mei silam. 

Dewi membawa laporannya ke Polda Metro Jaya pada akhir Mei 2019. Tetapi, laporan tersebut ditolak Polda Metro Jaya karena pada momen itu,  Prabowo sedang mengajukan gugatan Pilpres di MK, dan mendapat perlindungan sesuai undang-undang. 

Baca Juga: Polda Metro Persilakan Novel Laporkan Balik Dewi Tanjung

2. Dewi melaporkan Amien Rais, Bachtiar Nasir dan Habib Rizieq atas tuduhan makar

Tak Hanya Novel, Ini Daftar Orang-orang yang Dipolisikan Dewi Tanjung Dok.IDN Times/Istimewa

Pada Mei 2019, Dewi juga melayangkan laporan terkait Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, mantan pimpinan aksi 212 Bachtiar Nasir dan pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab. 

Perempuan kelahiran Padang, 15 Januari 1980 itu membawa laporannya dengan menuduh ketiga orang tersebut melakukan makar.  

3. Akun twitter @LisaAmartatara3 turut dipolisikan atas pencemaran nama baik

Tak Hanya Novel, Ini Daftar Orang-orang yang Dipolisikan Dewi Tanjung (Tangkapan layar akun Lisa Amartatara) www.twitter.com/@LisaAmartatara3

Bukan hanya tokoh politik, Dewi Tanjung ternyata juga pernah melaporkan akun Twitter dengan nama @LisaAmartatara3 ke Polda Metro Jaya. Dewi melaporkan akun atas dugaan pencemaran nama baik.

Laporan dilaporkan karena akun @LisaAmartatara3 mengunggah cuitan "kongres PDIP di Bali membawa berkah. Setidaknya untuk para PSK (Penjaja Seks Komersial)". Dewi menganggap, cuitan tersebut mencemarkan nama baik Kota Bali dan PDIP.  

4. Berseteru dengan rekan partainya sampai ajukan laporan ke polisi

Tak Hanya Novel, Ini Daftar Orang-orang yang Dipolisikan Dewi Tanjung (Politikus PAN Eggi Sudjana) ANTARA FOTO/Jaya Kusuma

Di tahun 2018, Dewi juga sempat membuat heboh dengan perseteruan dirinya dengan rekan satu partainya Kapitra Ampera dan juga pengacara pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Eggi Sudjana. Pada awal perseteruan tersebut, Eggi menuduh Kapitra melakukan ancaman pembunuhan terhadapnya.

Nama Dewi terseret karena Eggi mengklaim mengetahui ancaman tersebut dari Dewi Tanjung. Namun, Kapitra membantah telah melakukan ancaman dan melaporkan balik Eggi ke polisi. Saat melaporkan ke polisi, Kapitra bersama dengan Dewi Tanjung dan keduanya membantah seluruh hal yang dilontarkan Eggi tentang ancaman pembunuhan. 

Baca Juga: Tim Kuasa Hukum Novel Baswedan akan Laporkan Balik Dewi Tanjung

Topik:

  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya