Sudah Dievakuasi Gerbong, PT KAI Fokus Selidiki Penyebab Anjlok 

Belum berani pastikan penyebab  

Malang, IDN Times - Empat gerbong kereta yang anjlok di Stasiun Kota Lama Malang sudah selesai dievakuasi. Keempat gerbong tersebut sudah dikembalikan ke jalur dan saat ini masih berada di Stasiun Kota Lama. Proses evakuasi sendiri memakan waktu sekitar 24 jam. Setelah evakuasi berhasil PT KAI kini fokus untuk melakukan investigasi perihal mencari penyebab anjloknya gerbong tanpa lokomotif tersebut. 

1. Belum berani pastikan penyebab

Sudah Dievakuasi Gerbong, PT KAI Fokus Selidiki Penyebab Anjlok Operasional kereta api di Stasiun Malang Kota Lama tetap normal. Dok/Humas PT KAI

Manager Humas PT KAI Daops 8 Surabaya, Suprapto menjelaskan bahwa saat ini tim masih berada di lapangan untuk menginvestigasi penyebab anjloknya gerbong kereta langsiran tersebut. Ia meminta kepada semua pihak untuk tidak berspekulasi terhadap insiden tersebut. Hal itu demi memudahkan tim yang ada di lapangan untuk mencari penyebab anjloknya kereta. 

"Mohon rekan-rekan bisa memahami. Saat ini penyelidikan masih berlangsung. Pola operasi langsiran ini masih dalam tahap penyelidikan," paparnya Kamis (19/11/2020). 

2. Diduga lepas dari Stasiun Kota Baru

Sudah Dievakuasi Gerbong, PT KAI Fokus Selidiki Penyebab Anjlok Prpses evakuasi gerbong anjlok masih terus berlanjut. Dok/Humas PT KAI

Sementara itu, berdasarkan informasi yang beredar, kereta langsiran tersebut bergerak mundur dari Stasiun Malang Kota Baru menuju Stasiun Malang Kota Lama. Posisi Stasiun Kota Baru yang lebih tinggi 15 meter jika dibanding dengan Stasiun Kota Lama membuat gerbong kosong tersebut meluncur cukup tak terkendali.

Rangkaian 7 gerbong KA tanpa lokomotif melewati kawasan Jodipan hingga mencapai Stasiun Kota Lama. Saat memasuki Stasiun Kota Lama, ketujuh gerbong itu berpindah menuju jalur dua yang sedang diperbaiki. Kemudian gerbong tanpa lokomotif tersebut menabrak sebuah ekskavator dan kemudian anjlog. Namun demikian, Suprapto belum berani memastikan apakah cerita tersebut benar atau tidak. 

3. Lakukan perbaikan di jalur 2

Sudah Dievakuasi Gerbong, PT KAI Fokus Selidiki Penyebab Anjlok Proses evakuasi rangkaian gerbong kereta yang anjlog di Stasiun Kota Lama, Malang. IDN Times/Alfi Ramadana

Usai berhasil dievakuasi, tim kemudian melakukan perbaikan rel di jalur dua Stasiun Kota Lama Malang. Rel sepanjang 100 meter di jalur 2 memang sedikit mengalami masalah pasca anjloknya empat gerbong kosong tersebut. Suprapto memperkirakan bahwa setelah perbaikan rel tersebut, maka pelayanan di Stasiun Malang Kota Lama bisa kembali normal. 

"Kami terus mengupayakan agar seluruh jalur di Stasiun Malang Kota Lama bisa kembali pada kondisi normal," sambungnya. 

4. Alihkan operasional ke jalur 1

Sudah Dievakuasi Gerbong, PT KAI Fokus Selidiki Penyebab Anjlok Proses evakuasi gerbong anjlok di Stasiun Kota Lama Malang. Dok/Humas PT KAI

Selama masa perbaikan jalur 2 maka seluruh operasional keberangkatan dan kedatangan di Stasiun Malang Kota Lama difokuskan pada jalur 1. Sejauh ini jalur tersebut masih mampu mengatasi kereta yang datang dan pergi. Pasalnya, dalam masa pandemik COVID-19 ini belum semua kereta dioperasikan oleh PT KAI.

Baca Juga: Jalan Sendiri Lalu Anjlok, Gerbong di Stasiun Kota Lama Dievakuasi

Alfi Ramadana Photo Verified Writer Alfi Ramadana

Menulis adalah cara untuk mengekspresikan pemikiran

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya