Sandiaga Uno Dinilai Berpeluang Besar Jadi Capres 2024

Sandiaga Uno dapat dukungan dari RKS untuk maju capres 2024

Jakarta, IDN Times - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dinilai berpeluang besar maju sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024 mendatang. Untuk itu, para pendukung Sandi, Relawan Kawan Sandi (RKS), mendeklarasikan dukungannya untuk Sandi di Pelabuhan Rakyat Paotere, Makassar, Sulawesi Selatan, pada Rabu 15 September lalu.

"Hasil dari beberapa lembaga survei menempatkan nama Sandiaga Uno dalam lima besar kandidat berpeluang capres," kata Adhi Saputra, perwakilan RKS dalam keterangan tertulis yang dikutip dari ANTARA, Jumat (17/9/2021). 

Selain mendeklarasikan dukungannya untuk Sandiaga Uno, RKS juga mengadakan aksi sosial dengan membagikan masker, hand sanitizer, hingga paket sembako kepada warga Kampung Nelayan Paotere, Makassar.

Baca Juga: Survei ASI: Prabowo Capres Paling Banyak Dipilih, Anies Posisi Kedua

1. Nama Sandiaga Uno masuk tiga besar potensial maju capres 2024

Sandiaga Uno Dinilai Berpeluang Besar Jadi Capres 2024Sandiaga Uno. (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Berdasarkan survei Indonesia Political Opinion bertajuk Refleksi Penanganan Pandemi dan Dampak Konstelasi Politik 2024, nama Sandiaga Uno masuk dalam tiga besar dari 20 nama yang berpotensi maju sebagai capres 2024. 

Berdasarkan Survei Charta Politika pada Juli 2021, nama Sandiaga Uno juga berada di urutan unggul. Namanya masuk dalam lima besar mengungguli Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Puan Maharani, dan Airlangga Hartarto.

Baca Juga: PKS Buka Peluang Duet Anies Baswedan-Sandiaga Uno di Pilpres 2024

2. Nama Sandiaga dan Erick Thohir dinilai populer dan berpeluang menjadi capres pada Pemilu 2024

Sandiaga Uno Dinilai Berpeluang Besar Jadi Capres 2024Sandiaga Uno bersama dengan Erick Thohir (Instagram.com/sandiuno)

Selain Menparekraf Sandiaga Uno, menurut survei Arus Survei Indonesia, sosok lainnya di Kabinet Indonesia Maju Pemerintahan Joko Widodo-Ma'ruf Amin yang dinilai populer dan berpeluang menjadi capres pada Pemilu 2024 adalah Menteri BUMN Erick Thohir. 

3. RKS sebut Sandiaga mampu mengemban amanah dari masyarakat Indonesia

Sandiaga Uno Dinilai Berpeluang Besar Jadi Capres 2024Sandiaga dan Relawan Beri Bantuan ke Pembuat Tempe dan Manusia Gerobak (Dok. Istimewa)

Relawan Kawan Sandi (RKS) merupakan relawan lintas profesi, lintas agama, lintas generasi, dan lintas suku yang fokus dalam memperjuangkan nasib rakyat kecil yang kesulitan akibat pandemik COVID-19.

RKS menyebut Sandiaga Uno adalah sosok yang tepat dan mampu menjadi pemimpin yang amanah.

"Kami yakin, figur Sandiaga Uno mampu mengemban amanah dari masyarakat Indonesia," tegas Adhi.

Saat ini, Adhi menjelaskan, banyak masyarakat yang kesulitan karena terdampak pandemik COVID-19. Sehingga, rakyat mengharapkan perubahan hidup lebih baik, pendapatan rumah tangga kembali normal, dan lapangan pekerjaan lebih terbuka.​​​​​​​

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya