[BREAKING] Lion Air Group Belum Batalkan Penerbangan ke Arab Saudi

Arab Saudi menyetop izin umrah semua negara

Jakart, IDN Times - Maskapai penerbangan Lion Air Group belum berencana membatalkan penerbangan ke wilayah Arab Saudi. Meski pemerintah Arab Saudi melarang negara lain termasuk Indonesia untuk melakukan umrah ke negaranya.

Direktur Utama Lion Air Group Edward Sirait mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi terlebih dahulu dengan pemerintah Arab Saudi.

"Belum (membatalkan), kami menunggu dan mengumpulkan informasi dulu serta akan berkoordinasi dengan pihak Arab Saudi," katanya kepada IDN Times, Kamis (27/2).

Diketahui Lion Air Group menerbangkan 4-5 pesawat ke Arab Saudi per hari, dengan masing-masing kapasitas 400 penumpang.

Adapun maskapai penerbangan tersebut, melayani penerbangan umrah dari 11 kota ke Arab Saudi.

Kota-kota tersebut yakni:

Makassar – Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin, Maros, Sulawesi, Selatan (UPG), Padang – Bandar Udara Internasional Minangkabau, Padang Pariaman, Sumatera Barat (PDG), Pekanbaru – Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II, Riau (PKU),
Batam – Bandar Udara Internasional Hang Nadim, Batu Besar, Kepulauan Riau (BTH),
Palembang – Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II, Sumatera Selatan (PLM),Jakarta – Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten (CGK), Solo – Bandar Udara Internasional Adi Sumarmo, Boyolali, Jawa Tengah (SOC), Surabaya – Bandar Udara Internasional Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur (SUB), Balikpapan – Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, Kalimantan Timur (BPN)., Banjarmasin – Bandar Udara Internasional Syamduddin Noor, Banjarbaru, Kalimantan Selatan (BDJ), Medan – Bandar Udara Internasional Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara (KNO).

Baca Juga: Garuda Indonesia Belum Batalkan Penerbangan ke Madinah Hari Ini

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya