Kronologi Ledakan Bom Bunuh Diri di Mapolrestabes Medan

Pelaku sempat diminta membuka jaket

Jakarta, IDN Times - Ledakan bom bunuh diri terjadi di halaman parkir Markas Polrestabes Medan, Rabu (13/11), sekitar pukul 08.45 WIB. Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol, Tatan Dirsan menuturkan kronologi kejadian tersebut.

Menurut Tatan Dirsan, pelaku diketahui masuk dari pintu depan penjagaan sekitar pukul 08.20 WIB. Dia kemudian berjalan kaki dan sempat ditanya oleh petugas jaga yang bernama Bripda Kristian Simanjuntak.

Pelaku lalu disuruh membuka jaket bertulisan Gojek. Saat itu pelaku mengatakan dirinya akan membuat SKCK. Lepas dari petugas jaga, pelaku kemudian berjalan menuju ke halaman parkir Mapolrestabes Medan.

"Pelaku berjalan menuju ke arah depan kantor Bag Ops sampai di depan mobil dinas Kabag Ops pelaku langsung meledakkan dirinya," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima IDN Times di Jakarta, Rabu (13/11).

Akibat ledakan tersebut terjadi pada pukul 08.45 WIB. Akibat ledakan ini, sebanyak enam orang mengalami luka. Berikut ini identitasnya.

1). Kompol Abdul Mutolip Kasi Propam Polrerabes Medan mengalami luka tangan kanan robek.
2). Kompol Sarponi KasubBag Bin Ops Polrestabes Medan mengalami luka robek bokong sebelah kanan.
3). Aipda Deni Hamdani Brigadir Si Propam Polrestabes Medan mengalami luka-luka terkena serpihan.
4). Bripka Juli chandra Brigadir Si Propam Polrestabes Medan mengalami telingan sebelah kanan tidak bisa mendengar.
5). Ricard Purba PHL Bag Ops mengalami luka memar di wajah dan lengan.
6). Ihsan Mulyadi siregar, Lk, 27 thn, Mahasiswa, Jl. Bakti Suka Dono Dusun IV Kel. Tanjung Gusta Kec. Sunggal, mengalami luka di pinggul sebelah kiri terkena serpihan.

Tak hanya itu empat Kendaraan dinas mengalami kerusakan. Di antaranya mobil Dinas KA Bag Ops mengalami rusak kaca pecah dan terkena serpihan, mobil pribadi KA Bag Ops rusak, dan dua unit truk dinas mengalami kaca pecah dan terkena serpihan ledakan.

"Pada saat ini, korban luka-luka masih dirawat di RS. Bhayangkara Polda Sumut," ungkap Tatan.

https://www.youtube.com/embed/40M0ADpl_xk

Baca Juga: Polisi Kumpulkan Partikel Bom Bunuh Diri Medan di Lokasi Ledakan 

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya