Pilkada Serentak 2020 Kabupaten Tasikmalaya, Incumbent Siap Bertarung 

Uu Ruzhanul Ulum sempat menjadi bupati di kabupaten ini

Tasikmalaya, IDN Times - Kabupaten Tasikmalaya merupakan satu dari delapan Kabupaten/Kota di Jawa Barat yang akan menggelar pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati pada 23 September 2020. Pilkada Kabupaten Tasikmalaya ini akan berbarengan dengan 224 kabupaten kota lainnya di Indonesia.

Incumbent H Ade Sugianto saat ini dikabarkan akan kembali maju mencalonkan diri pada Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2020. Kader PDI Perjuangan tersebut, masih belum diketahui akan berpasangan dengan calon dari anggota partai lain atau dari Independen. Bahkan Partai koalisi juga belum terbentuk.

Kabupaten seluas 2.712,52 km ini memiliki 39 kecamatan dan 348 kelurahan, serta jumlah penduduk pada 2013 diperkirakan 1.876.544 jiwa.

Berapa jumlah suara dan tingkat partisipasi Kabupaten Tasikmalaya? Yuk kenali lebih jauh wilayah Kabupaten Tasikmalaya, seperti yang dihimpun IDN Times dari berbagai sumber.

Baca Juga: Pilkada 2020, Mengenal Purbalingga, Peta Dukungan dan Profil Wilayah

1. Kabupaten Tasikmalaya memiliki 39 kecamatan dan 348 kelurahan

Pilkada Serentak 2020 Kabupaten Tasikmalaya, Incumbent Siap Bertarung http://kab-tasikmalaya.kpu.go.id/wp-content/uploads/2017/08/DAPIL-2009-1.jpg

Kabupaten Tasikmalaya terdiri dari 39 kecamatan dan 348 kelurahan, serta jumlah penduduk pada 2013 diperkirakan 1.876.544 jiwa dengan kepadatan 691,81 jiwa per kilometer.

Baca Juga: Pilkada Medan 2020, Pengamat: Menantu Jokowi Simalakama Bagi Parpol

2. Kabupaten Tasikmalaya berbatasan dengan Kabupaten Majalengka dan Ciamis

Pilkada Serentak 2020 Kabupaten Tasikmalaya, Incumbent Siap Bertarung https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/3/32/Map_of_West_Java_highlighting_Garut_Regency.svg

Ibu kota Kabupaten Tasikmalaya terletak di Kecamatan Singaparna. Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Garut dari sebelah barat, dibatasi oleh dataran tinggi Pegunungan Galunggung, sepanjang barat daya hingga barat laut.

Jauh ke utara, Kabupaten Tasikmalaya berbatasan dengan Kabupaten Majalengka dan berlanjut hingga ke tenggara berbatasan dengan Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran. Kabupaten Tasikmalaya juga dibatasi oleh Samudra Hindia.

Baca Juga: Memetakan Politik Karawang Jelang Pilkada 2020, Siapa Calon Terkuat?

3. 22 Bupati sempat memimpin Kabupaten Tasikmalaya

Pilkada Serentak 2020 Kabupaten Tasikmalaya, Incumbent Siap Bertarung https://www.tasikmalayakab.go.id/images/Ade-Sugianto-Pembinaan.jpg

Kabupaten Tasikmalaya ternyata sudah memiliki Bupati sejak 1807. Bupati pertama bernama Raden Anggadipa II yang memerintah selama sejak 1807 hingga 1837. Kabupaten Tasikmalaya ternyata memiliki sejarah yang panjang. Sebelum bernama Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten ini sempat bernama Kabupaten Sukapura pada tahun 1913.

Kemudian selama 1807 hingga 2019, Kabupaten Tasikmalaya telah dipimpin 22 Bupati. Terakhir, kursi orang nomor satu di kabupaten ini ditempati
H. Ade Sugianto yang saat ini digadang-gadang kembali mengikuti Pilkada 2020.

Baca Juga: Mengenal Kabupaten Sukabumi dan Politiknya yang Diisi Wajah Lama

4. Jumlah pemilih dan tingkat partisipasi pemilih Kabupaten Tasikmalaya

Pilkada Serentak 2020 Kabupaten Tasikmalaya, Incumbent Siap Bertarung Ilustrasi pilkada. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah

Jumlah pemilih di Kabupaten Tasikmalaya berdasarkan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPTHP) tahap dua pada Pemilu 2019 adalah 1.366.465 jiwa dan 5.196 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Sementara pada Pilkada 2014 angka partisipasi pemilih Kabupaten Tasikmalaya berada di kisaran 58,81 persen. Pada saat itu Kabupaten Tasikmalaya menggelar Pilkada dengan calon tunggal, yakni Uu Ruzhanul Ulum dan Ade Sugianto.

Dipertengahan masa kepemimpinan pasangan tersebut terpaksa harus terpisah lantaran Uu mencalonkan diri menjadi wakil Gubernur dan mendampingi Ridwan Kamil, sedangkan Ade Sugianto naik menggantikan Uu sebagai Bupati Kabupaten Tasikmalaya hingga saat ini.

5. Incumbent siap berebut kursi pada Pilkada 2020

Pilkada Serentak 2020 Kabupaten Tasikmalaya, Incumbent Siap Bertarung http://tarunajaya.desa.id/wp-content/uploads/sites/5815/2018/12/47343302_673014803092861_7038031481955942400_n.jpg

Saat ini Ade Sugianto kembali maju sebagai Incumbent dari partai PDIPerjuangan, namun dalam beberapa keterangan di media, Ade mengkaui masih belum cukup popularitasnya di beberapa daerah Kabupaten Tasikmalaya.

Selain itu, ada tiga ASN yang konon hendak meramaikan Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, ketiganya adalah Iwan Saputra, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Cep Zamzam Dzulfikar Nur, Staf di Bagian Ekonomi Setda Kabupaten Tasikmalaya serta H Suryana Kasubag Tata Usaha (TU) Kemenag Kabupaten Tasikmalaya.

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App, unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Baca Juga: Mencari Pemimpin Baru Kabupaten Cianjur di Pilkada Serentak 2020

Topik:

  • Yogi Pasha

Berita Terkini Lainnya