Kebocoran Gas di Cakung Diduga Pipa Pecah akibat Alat Berat

Arus lalu lintas di sekitar lokasi sempat dialihkan

Jakarta, IDN Times - Kebocoran gas kembali terjadi, kali ini di Cakung, Jakarta Timur, tepatnya di Jalan Raya Bekasi.

“Pengamanan sedang berlangsung. Pihak terkait sudah berada di TKP dan steril jalan sudah dilakukan,” ujar Kepala Seksi Operasional Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaeman, seperti yang dilansir dari Antara, Kamis (12/3).

Menurut Gatot, kebocoran tersebut dikarenakan pipa yang pecah.

1. Bocor akibat terkena alat berat

Kebocoran Gas di Cakung Diduga Pipa Pecah akibat Alat BeratLokasi pembangunan konstruksi infrastruktur di Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur, mengeluarkan gas, Kamis (12/3/2020). Petugas Damkar Jaktim mengatakan peristiwa itu terjadi akibat pipa gas milik Perusahaan Gas Negara (PGN) bocor. (ANTARA/HO-Damkar Jaktim).

Pipa milik Perusahaan Gas Negara (PGN) tersebut diperkirakan pecah karena terkena alat berat saat melakukan proyek penggalian.

“Jaya Konstruksi sedang melakukan proyek penggalian yang mengenai saluran gas PGN,” jelas Gatot.

Baca Juga: Pipa Bocor Empat Hari, PDAM Surya Sembada Rugi Lebih dari Rp10 Miliar

2. Berdekatan dengan SPBU

Kebocoran Gas di Cakung Diduga Pipa Pecah akibat Alat BeratIDN Times/Dhana Kencana

Peristiwa kebocoran gas tersebut berada di depan SPBU Cakung, dengan perkiraan antara lokasi kebocoran gas dengan bungker SPBU sekitar 15 meter.

“Masih kita sterilkan areanya, sebab ada gas bocor. Ini rawan,” ucap Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Arie Ardian.

3. Sebagian ruas Jalan Raya Bekasi ditutup

Kebocoran Gas di Cakung Diduga Pipa Pecah akibat Alat BeratIlustrasi (IDN Times/Gregorius Aryodamar P)

Penutupan jalan dilakukan oleh polisi lalu lintas mulai dari Pasar Cakung sampai Simpang Bor Penggilingan, yang berjarak 50 meter.

Para pengendara yang berasal dari Pulogadung hendak menuju Bekasi ataupun sebaliknya, dialihkan oleh petugas menuju jalan alternatif.

Baca Juga: Warga Depok Resah Bau Gas Bocor, Ini Penjelasan PGN

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya