Tersambar Petir di Dalam Rumah, Farhan Alami Luka Bakar

Saat tersambar petir, Farhan sedang memainkan gawainya

Bantul, IDN Times - ‎Hujan lebat disertai angin dan petir yang terjadi pada Kamis malam (20/2) telah menyebabkan seorang pelajar bernama M Farhan Alhalwani (18) mengalami luka bakar serius akibat tersambar petir.

Saat insiden itu terjadi, korban tengah memainkan ponsel sembari mengisi daya baterai di dalam kamarnya. Warga Dusun Singosaren RT 5, Desa Wukirsari, Kecamatan Imogiri ini harus dilarikan ke RSUD Panembahan Senopati Bantul.

Baca Juga: Pengunjung Malioboro Tak Tertib, Humas DIY Bikin Poster Mirip Parasite

1. Nenek korban kebingungan mencari keberadaan korban di dalam rumah‎

Tersambar Petir di Dalam Rumah, Farhan Alami Luka BakarZamari kakek korban menunjukkan headset yang turut terbakar akibat tersambar petir. IDN Times/Daruwaskita

Nenek korban, Sariyem mengatakan peristiwa nahas yang menimpa cucunya terjadi saat dirinya berangkat mengaji tak jauh dari rumahnya sekitar pukul 18.30 WIB. Saat itu korban sendirian di dalam rumah dan bermain dengan handphonenya sambil menggunakan headset.

Saat pulang dari pengajian sekitar pukul 20.30 WIB, saksi mendapati pintu rumah dalam kondisi sudah terbuka dan rumah dalam kondisi kosong.

"Saat pulang itu hujan turun dengan deras dan rumah kondisinya gelap," katanya, Jumat (21/2).

2. Korban ditolong pamannya dan dilarikan ke RSUD Panembahan Senopati Bantul‎

Tersambar Petir di Dalam Rumah, Farhan Alami Luka BakarZamari kakek korban memperlihatkan kasur tempat tidur korban ikut terbakar. IDN Times/Daruwaskita

Saksi mengaku sempat panik karena mencari cucunya di penjuru rumah namun tak ditemukan. Saat mencari tercium bau gosong dari kamar korban. Farhan sendiri sudah menyelamatkan diri ke rumah pamannya yang tak jauh dari lokasi rumah.

"Farhan ditolong, ada luka pada bagian kepala, rambut gosong, wajahnya luka. Pundak dan tangan kiri gosong. Namun korban sadar dan bisa diajak komunikasi," tuturnya.‎

Korban langsung dilarikan ke RSUD Panembahan Senopati Bantul. Di rumah korban sendiri masih terdapat bekas headset dan handphone yang rusak terbakar dan kasur berlubang serta tiang beton rusak ringan. Gawai yang hangus masih tertancap di colokan listrik bersama alat penambah dayanya.

3. Kondisi korban kini semakin membaik setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit‎

Tersambar Petir di Dalam Rumah, Farhan Alami Luka BakarStop kontak ikut terbakar akibat tersambar petir. IDN Times/Daruwaskita

Kakek korban, Zamari mengatakan sampai saat ini korban masih dirawat di RSUD Penembahan Senopati dalam kondisi membaik.

"Tadi cucu saya pesan agar kamarnya tidak dibersihkan dulu agar ketika pulang bisa melihat kondisi kamarnya.‎"

Baca Juga: Masyarakat Diminta Tak Perlu Khawatir atas Penemuan Zat Radioaktif

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya