Usaha Bank DBS Indonesia Bantu Pekerja Harian Lepas dengan Cara Ini 

Bantuan mampu meringankan beban para pekerja harian lepas

Pandemik COVID-19 ini memang memberikan dampak yang cukup besar, tak hanya pada sektor kesehatan namun juga sektor ekonomi dan nasib para tenaga kerja di Tanah Air. Hingga 9 Agustus 2020 sebanyak lebih dari 2 juta pekerja harian lepas terdampak pandemik COVID-19 ini, baik itu karena pemutusan hubungan kerja maupun dirumahkan tanpa penghasilan. 

Para pekerja harian lepas harus mencari alternatif dalam memikul beban berat biaya hidup di wilayah perkotaan yang tinggi. Pilihan untuk pulang ke kampung halaman yang biaya hidupnya lebih rendah tidak lagi bisa dilakukan karena banyak pemerintah daerah yang menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam rangka memutus rantai penyebaran virus.

1. Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia aktif bergerak

Usaha Bank DBS Indonesia Bantu Pekerja Harian Lepas dengan Cara Ini IDN Times/Bank DBS Indonesia

Sebagai sebuah konfederasi yang menaungi ribuan pekerja harian lepas dari berbagai industri di seluruh Indonesia, KSBSI (Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia) tentu mulai bergerak aktif memberikan advokasi kepada para anggota, memastikan hak-hak para pekerja harian lepas tetap terpenuhi sesuai dengan undang-undang walaupun situasi sedang sulit untuk semua. Tidak hanya advokasi, KSBSI juga dengan aktif membantu para pekerja harian lepas yang terdampak dengan berbagai pelatihan keterampilan dan distribusi bahan pangan untuk membantu meringankan beban kebutuhan hidup.

2. Bank DBS Indonesia jalin kerja sama

Usaha Bank DBS Indonesia Bantu Pekerja Harian Lepas dengan Cara Ini IDN Times/Bank DBS Indonesia

Bank DBS Indonesia (DBSI) melihat peran KSBSI begitu proaktif dalam melakukan advokasi dan memberikan bantuan untuk meringankan beban para pekerja harian lepas yang terdampak pandemik, yang kemudian menjadi latar belakang kolaborasi DBSI dan KSBSI untuk menyalurkan bantuan kepada para pekerja harian lepas dalam sebuah kampanye Stronger Together Fund. Kampanye penggalangan dana secara gotong royong ini akan disalurkan kepada para pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja. 

KSBSI menyambut hangat kolaborasi ini, “Sebelum ini kami tidak terlalu mengenal Bank DBS dan kenapa DBS mau membantu. Kemudian kami jadi cari tahu, sampai buat kuis bagi anggota supaya lebih kenal dengan DBS. Ini baru pertama sekali organisasi kami bekerjasama dengan sebuah Bank untuk kegiatan kemanusiaan disaat buruh menghadapi kesulitan. Saya sampai mendapat kiriman foto booth DBS di mall dari anggota yang mengenal DBS sebagai lembaga yang turut membantu kita. Kini mereka jadi sayang sama DBS,” kata Presiden Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia Elly Rosita Silaban seraya tersenyum.

Kerja sama Bank DBS Indonesia dengan berbagai pihak diharapkan mendorong semakin banyak pihak lain ikut membantu masyarakat terdampak wabah COVID-19. Presiden Direktur PT Bank DBS Indonesia Paulus Sutisna pun mengajak sesama untuk bergotong royong berbagi untuk mengurangi dampak pandemik COVID-19.

3. Rasa syukur para pekerja harian lepas

Usaha Bank DBS Indonesia Bantu Pekerja Harian Lepas dengan Cara Ini IDN Times/Bank DBS Indonesia

Atas kerja sama Bank DBS Indonesia dengan KSBSI, Presiden Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia Elly Rosita Silaban pun bersyukur dan berterimakasih. Apalagi langkah ini tentunya bisa memberi dampak positif pada para pekerja harian lepas yang terdampak. 

Saya berterima kasih atas nama semua anggota KSBSI di 24 provinsi, beserta keluarganya, yang sudah menikmati bantuan serta membuat mereka sehat dan bertahan di tengah pandemik. Kami mendoakan anda semua, dan berharap pandemik ini dapat segera berlalu agar kita bisa kembali ke kehidupan normal, karena bersama kita kuat!” ujarnya.

Semoga usaha Bank DBS Indonesia ini bisa diikuti oleh instansi lainnya ya. Mungkin kamu mau ikut bantu para pekerja harian lepas juga?

Topik:

  • Tisa Ajeng Misudanar Azryatiti

Berita Terkini Lainnya