Hari Kelima Masa Observasi, WNI dari Wuhan Masih Dalam Kondisi Sehat

WNI belum mengalami keluhan terkait virus corona

Jakarta, IDN Times - Hingga hari kelima masa observasi, ratusan warga negara Indonesia yang telah dievakuasi dari Kota Wuhan, Tiongkok, masih dalam keadaan sehat. Total ada sekitar 285 orang yang saat ini dalam masa observasi, yakni 238 WNI dari Wuhan ditambah dengan 47 orang dari tim evakuasi yang turut menjalani masa observasi di Natuna.

"Dari 285 orang, tidak ada hal-hal yang berkaitan peningkatan suhu tubuh dari rekan-rekan kita yang dalam masa observasi," kata Anung Sugihantono, Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, saat melakukan telekonferensi di Kementerian Kesehatan, Jakarta Selatan pada Kamis (6/2).

Lalu, apa yang menyebabkan Indonesia hingga kini masih terbebas dari virus corona?

1. Belum ada indikasi terkait infeksi virus corona

Hari Kelima Masa Observasi, WNI dari Wuhan Masih Dalam Kondisi SehatAnung Sugihantono, Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan, saat telekonferensi di Kementerian Kesehatan, Jakarta Selatan, Kamis (6/2). (IDN TIMES/Dimas Fitra Dirgantara)

Berdasarkan laporan pos kesehatan yang ada di kawasan observasi, sampai saat ini tidak ada keluhan-keluhan yang berkaitan dengan corona virus.

"Yang konsultasi di sana mengalami gatal-gatal, perut begah, terus ada juga mengalami pening, tapi itu semua masih dalam batas wajar," kata Anung.

Anung menambahkan, bahwa WNI yang sedang dalam masa observasi sangat memanfaatkan pos kesehatan untuk mengetahui kesehatannya lebih lanjut terkait virus corona. 

Baca Juga: Seperti Apa Suasana Observasi 285 WNI di Natuna? Ini Penampakannya

2. Kebersihan lingkungan observasi tetap dijaga

Hari Kelima Masa Observasi, WNI dari Wuhan Masih Dalam Kondisi SehatRatusan WNI tengah diobservasi di Pulau Natuna (twitter.com/@KemenkesRI)

Anung juga menjelaskan untuk mencegah timbulnya virus corona, maka kebersihan bagi WNI yang sedang dalam masa observasi sangat diperhatikan. 

"Kebersihan lingkungan dilakukan dengan hati-hati, termasuk melakukan disinfeksi pada meja makan dan tempat makan yang dilakukan di pagi dan sore hari. Setelah makan mejanya dilap dengan disinfektan," kata dia. 

3. Kemenkes telah menjalin kerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna

Hari Kelima Masa Observasi, WNI dari Wuhan Masih Dalam Kondisi Sehat(Bupati Kepulauan Natuna Abdul Hamid Rizal) IDN Times/Aldzah Fatima Aditya

Kementerian Kesehatan juga telah berkerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Natuna untuk mendirikan pos-pos kesehatan, salah satunya yang ada di Pantai Piwang.

"Pos Kesehatan Pantai Piwang ini untuk memberikan layanan informasi apabila masyarakat Natuna membutuhkan info-info terkait dengan infeksi virus corona," kata Anung.

Selain itu, Direktorat Pelayanan Kesehatan masih akan mendiskusikan dengan rumah sakit mengenai hal-hal apa saja yang harus disiapkan dan akan mengadakan seminar bagi tenaga kesehatan yang ada di Natuna terkait penanganan virus corona.

4. Masyarakat Natuna sudah dalam keadaan kondusif

Hari Kelima Masa Observasi, WNI dari Wuhan Masih Dalam Kondisi Sehat(Aksi protes warga di Kepulauan Natuna) ANTARA FOTO/Cherman

Pada hari kelima masa observasi ini masyarakat Natuna sudah dalam kondisi kondusif. Sebelumnya, warga setempat sempat berunjuk rasa menolak kedatangan ratusan WNI dari Wuhan yang diboyong pulang oleh pemerintah. Warga lokal khawatir akan terinfeksi virus corona. 

"Masyarakat sudah melakukan kegiatan seperti biasa, tidak ada lagi cerita-cerita yang seperti di awal (observasi). Apalagi kemarin dengan kehadiran Bapak Menhan (Menteri Pertahanan) dan Bapak Menkes (Menteri Kesehatan) di Natuna yang disambut dengan Bapak Bupati," kata Anung.

Baca Juga: Menkes: 238 WNI Makan Enak dan Enjoy Selama Observasi di Natuna

Topik:

Berita Terkini Lainnya