Dulu Ketum, Grace Natalie Kini Jabat Plt DPW PSI Jakarta 

Grace menggantikan Michael Sianipar yang mengundurkan diri 

Jakarta, IDN Times - Mantan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie, kini mengisi jabatan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Dewan Pimpinan Wilayah PSI DKI Jakarta, setelah Michael Victor Sianipar menyatakan mundur.

Sekretaris Jenderal DPP PSI Dea Tunggaesti mengatakan, Dewan Pimpinan Pusat Partai PSI telah menerima surat pengunduran diri Michael.

"DPP PSI telah terima surat pengunduran diri Michael Sianipar. Jabatannya sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Jakarta per Senin 5 Desember 2022," ujar Dea dalam siaran tertulis yang diterima IDN Times, Selasa (6/12/2022).

Baca Juga: Deretan Tokoh dan Figur Publik yang Gabung PSI Sebulan Terakhir

1. Grace Natalie menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPW PSI DKI Jakarta

Dulu Ketum, Grace Natalie Kini Jabat Plt DPW PSI Jakarta IDN Times/Teatrika Handiko Putri

DPP PSI menyatakan menerima pengunduran diri Michael, sekaligus mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kontribusi Michael selama memimpin PSI Jakarta.

"Sebagai pengganti, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Sis Grace Natalie, akan menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPW PSI DKI Jakarta," imbuhnya.

2. Orang bisa datang dan pergi dalam politik

Dulu Ketum, Grace Natalie Kini Jabat Plt DPW PSI Jakarta Ilustrasi bendera PSI (psi.id)

Menurutnya, dalam politik atau di organisasi manapun, orang bisa datang dan pergi. PSI sampai saat ini konsisten melawan korupsi, melawan intoleransi, dan menolak mendukung kekuatan politik atau kandidat yang menggunakan politik identitas untuk meraih kekuasaan. 

"Kami sejak dulu dan hingga hari ini konsisten dengan garis perjuangan itu," katanya.

3. Michael menyatakan sudah tak dapat melanjutkan perjuangan politik di PSI

Dulu Ketum, Grace Natalie Kini Jabat Plt DPW PSI Jakarta IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Michael menyatakan, pengunduran dirinya karena perjuangan politiknya sudah tak dapat dilanjutkan di PSI.

"Saya bergabung di PSI sejak tahun 2015, dan pernah juga menjadi pengurus dari tingkat kota hingga DPP. Banyak hal yang sudah saya lakukan bersama rekan-rekan di PSI. Namun dengan berat hati, sudah saatnya saya mengundurkan dari dari partai yang saya cintai ini," kata Michael dalam keterangan tertulis.

Grace Natalie sendiri pernah menjadi Ketua Umum PSI dan masih menjabat Wakil Ketua Dewan Pembina PSI.

Baca Juga: Grace Natalie ke Tsamara: Usai Mengembara, Pulanglah ke PSI

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya