Hujan Lebat Diprediksi Mengguyur Jabodetabek Tujuh Hari ke Depan 

BPPT siap membantu menurunkan hujan ke Selat Sunda

Jakarta, IDN Times - Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengingatkan prakiraan potensi hujan lebat di Jabodetabek masih akan berlangsung hingga tujuh hari ke depan.

“Potensi hujan lebat 2-7 Januari di Jabodetabek,” ujarnya melalui siaran tertulis, Kamis (2/12)

1. Masyarakat diminta tetap waspada potensi banjir dan longsor

Hujan Lebat Diprediksi Mengguyur Jabodetabek Tujuh Hari ke Depan IDN Times/Daffa Maududy Fitranaarda

Selain itu, Dwikorita juga mengingatkan agar masyarakat tetap waspada terhadap potensi banjir dan longsor serta angin kencang.

"Prakiraan cuaca yang terjadi di Jabodetabek rata-rata diawali pada pagi hari berawan, siang hingga malam hujan. Meskipun sudah diprediksi, cuaca dapat sewaktu-waktu berubah karena anomali cuaca," jelasnya.

Baca Juga: Ini Sebaran Posko Logistik Banjir di Jakarta

2. Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) akan geser hujan

Hujan Lebat Diprediksi Mengguyur Jabodetabek Tujuh Hari ke Depan ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Sementara itu, Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Agus Wibowo menambahkan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) siap membantu menanggulangi banjir besar akibat cuaca ekstrem yang terjadi di Jabodetabek sejak Selasa (31/12) dengan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC).

"BPPT akan menggunakan TMC untuk percepatan penurunan hujan. BPPT merencanakan akan menurunkan hujan ke Selat Sunda atau Lampung, namun jika arah angin ke timur akan diturunkan ke waduk-waduk seperti Jatiluhur dan Jatigede," jelasnya.

Untuk membantu proses TMC tersebut BPPT bersama BNPB dan TNI akan mengerahkan 2 jenis unit pesawat yakni CN295 dan Casa.

3. Saat ini hujan intensitas sedang guyur Jabodetabek

Hujan Lebat Diprediksi Mengguyur Jabodetabek Tujuh Hari ke Depan Ilustrasi hujan (IDN Times/Dwifantya Aquina)

Hujan dengan intensitas sedang dan lebat masih akan mengguyur wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek), hari ini. Prakiraan yang dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika menyebutkan, sebagian besar wilayah Jakarta masih diguyur hujan siang ini, kecuali Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Adapun kelembapan udara berkisar 75 sampai 100 persen. Sedangkan suhu seluruh wilayah di kisaran 23 hingga 32 derajat Celcius.

Wilayah lain di luar Jakarta juga berpotensi hujan sedang dan lebat disertai petir, terutama di wilayah Parung, Bojonggede, Cibinong, dan sekitarnya. Kondisi dapat meluas ke wilayah lain seperti Rumpin, Semplak, Citeureup, Cileungsi, Dramaga, Kedunghalang, Bogor Utara, Tanah Sareal, Bogor Barat, Cibungbulang.

4. Data BNPB 16 orang meninggal akibat bencana banjir

Hujan Lebat Diprediksi Mengguyur Jabodetabek Tujuh Hari ke Depan Evakuasi lansia dan balita yang terjebak banjir di kompleks IKIP Dosen Jatikramat, Bekasi (IDN Times/Dini Suciatiningrum)

Selain menimbulkan kerusakan, banjir Jabodetabek sendiri telah menyebabkan 16 orang warga di wilayah tersebut meninggal dunia.

Sampai saat ini, data yang berhasil dikumpulkan BNPB, korban tewas di DKI Jakarta 8 orang, Kota Bekasi 1 orang, Kota Depok 3 orang, Kota Bogor 1 orang, Kabupaten Bogor 1 orang, Kota Tangerang 1 orang, dan Tangerang Selatan 1 orang.

Baca Juga: 2 Orang Tewas di Tangerang Akibat Banjir

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya