Kepala Kucing Masuk ke Dalam Kaleng, Petugas Damkar Kembali Beraksi! 

Petugas damkar tidak hanya bertugas padamkan api

Jakarta, IDN Times - Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Sektor X Jagakarsa, Jakarta Selatan, menyelamatkan seekor kucing yang kepalanya terperangkap dalam sebuah kaleng.

"Kami terjunkan satu unit Light Rescue sebanyak 4 personel," kata Kepala Seksi Pengendali Kebakaran Damkar Jagakarsa, Sugeng saat dikonfirmasi IDN Times, Rabu (8/1).

Sugeng mengatakan awalnya petugas damkar mendapatkan laporan dari warga ada kucing terjebak di kaleng di Jalan Gandaria 5 pada pukul 02.00 WIB.

1. Seekor kucing terjebak dalam kaleng dan nyasar ke rumah warga dini hari

Kepala Kucing Masuk ke Dalam Kaleng, Petugas Damkar Kembali Beraksi! Kucing terperangkap dalam kaleng (Dok. Damkar Jagakarsa)

Pelapor bernama Novia mengaku berterima kasih pada tim rescue Damkar Jagakarsa yang berhasil menyelamatkan kucing malang tersebut.

Novia menceritakan peristiwa tersebut saat ada seekor kucing kampung yang masuk dalam rumah pada Rabu dini hari. Kucing tersebut nyasar ke halaman rumah Novia dengan keadaan kepala yang masuk dalam kaleng.

"Kayaknya sih habis acak-acak sampah jadi masuk semua kepalanya, terus si kucing kan ga bisa liat jadi dia nyeruduk ke dinding sehingga makin masuk kalengnya," ceritanya.

2. Kucing mulai sesak nafas karena kelamaan kepala masuk kaleng

Kepala Kucing Masuk ke Dalam Kaleng, Petugas Damkar Kembali Beraksi! Kucing terperangkap dalam kaleng (Dok. Damkar Jagakarsa)

Merasa kasihan, Novita bersama sang adiknya kemudian berusaha menyelamatkan kucing kampung tersebut. Namun, ujung kaleng yang tajam, Novi tidak berani bertindak lebih jauh.

"Saya dan adek coba bantuin ngelepasin gak bisa, karena kalengnya benar-benar nyangkut seluruh kepalanya. Takut kucingnya ga bisa nafas karena udah kelamaan kepalanya nyangkut di kaleng makanya telepon Damkar," jelasnya.

4. Sering selamatkan hewan, masyarakat andalkan petugas damkar evakuasi kucing

Kepala Kucing Masuk ke Dalam Kaleng, Petugas Damkar Kembali Beraksi! (Petugas damkar menarik anjing ke bagian pinggir agar tidak terendam banjir) www.instagram.com/@galaindiga

Novia mengungkapkan adiknya kemudian berinisitif menelpon Damkar Jagakarsa sebab akhir-akhir ini banyak tim rescue Damkar yang telah menyelamatkan binatang yang terjebak banjir.

"Kita tahunya dari medsos karena akhir-akhir ini banyak tim rescue Damkar nyelamatin hewan yang kejebak banjir dan pernah liat juga ngebantu warga nangkep uler yang masuk rumah warga," ujarnya.

4.Tim rescue damkar selamatkan kucing dengan minyak

Kepala Kucing Masuk ke Dalam Kaleng, Petugas Damkar Kembali Beraksi! Empat petugas Damkar Jagakarsa mengevakuasi kucing terperangkap kaleng (Dok. Damkar Jagakarsa)

Tidak lama kemudian tim rescue Damkar Jagakarsa tiba. Kucing bisa terbebas dari kaleng setelah empat personel memyelamatkan.

"Tim rescue ngelepasinnya pelan-pelan pakai minyak, soalnya kalau ditarik atau potong takut luka kucingnya," katanya.

5. Pernah juga selamatkan kucing yang terjepit di kap mobil

Kepala Kucing Masuk ke Dalam Kaleng, Petugas Damkar Kembali Beraksi! (Petugas damkar Depok mencoba menyelamatkan anjing yang terendam banjir) www.instagram.com/@galaindiga

Bukan kali ini saja, petugas Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan menyelamatkan kucing. Pada Rabu (11/12/2019) lalu mereka juga menyelamatkan seekor anak kucing berwarna oranye yang terjepit di dalam kap mobil.

Empat petugas Damkar Jagakarsa diterjunkan untuk mengevakuasi anak kucing yang terjepit tersebut. Petugas terpaksa membuka pelapis bumper ban untuk mengeluarkan kepala kucing itu. Tidak sampai 30 menit, anak kucing itu akhirnya berhasil dievakuasi dengan selamat.

Hebat, ya!

Baca Juga: Petugas Damkar di Bekasi Bantu Warga Bersihkan Lumpur Usai Banjir

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya