Muhadjir Effendy: Pemerintah Berupaya Bangun dari Hibernasi Ekonomi 

Universitas diminta membantu penanganan COVID-19

Jakarta, IDN Times - Menko PMK Muhadjir Effendy meminta universitas mendukung penanganan COVID-19 melalui inovasi-inovasi sains dan akademik serta berperan menyampaikan informasi dan komunikasi kepada masyarakat.

“Saya minta peran serta universitas, baik negeri maupun swasta, untuk bersama-sama menanggulangi COVID-19,” kata Menko Muhadjir dalam siaran tertulis, Senin (6/7/2020).

1. Pemerintah berupaya bangun dari hibernasi ekonomi

Muhadjir Effendy: Pemerintah Berupaya Bangun dari Hibernasi Ekonomi Menko PMK Muhadjir Effendy saat berada di Surabaya, Minggu (5/7/2020). IDN Times/Dok. Istimewa

Muhadjir mengatakan pemerintah saat ini tengah membangkitkan gairah ekonomi yang sempat lesu karena wabah virus corona. “Kita sedang berupaya bangun dari hibernasi ekonomi akibat pandemik,” katanya.

2. Pengembangan teknologi dari hasil riset dan inovasi akademisi dibutuhkan

Muhadjir Effendy: Pemerintah Berupaya Bangun dari Hibernasi Ekonomi Menkes, Terawan Agus Putranto saat menemui Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, Kamis (2/7). Dok.IDN Times/Istimewa

Dalam kesempatan yang sama, Menkes Terawan Agus Putranto menilai pengembangan teknologi dari hasil riset dan inovasi akademisi sangat bagus dan dibutuhkan.

Terawan juga meminta agar dalam implementasinya seluruh pasien dan spesimen tetap diawasi dan dijaga. Selain itu para tenaga medis dan tenaga laboratorium juga harus mendapatkan pelatihan sebelum terjun dalam penanganan COVID-19.

“Uji kepada pasien secara klinis dan harus diawasi,” kata Terawan.

Terawan mengingatkan agar penyiapan ruangan laboratorium harus betul-betul memenuhi syarat.“Jangan sampai laboratorium menjadi episentrum baru,” imbuh Terawan.

3. Mahasiswa dapat membantu menggerakkan masyarakat mengadaptasi kebiasaan baru

Muhadjir Effendy: Pemerintah Berupaya Bangun dari Hibernasi Ekonomi (Pengelola Gelora Bung Karno menyediakan tempat untuk cuci tangan) IDN Times/Arief Rahmat

Melengkapi dari arahan Menko PMK dan Menkes, Ketua Gugus Tugas Nasional Doni Monardo menambahkan peran universitas melalui mahasiswanya dapat membantu menggerakkan masyarakat untuk perubahan perilaku sesuai dengan adaptasi kebiasaan baru, menerapkan protokol kesehatan.

“Pendekatan kemanusiaan dari peran akademisi dan komunitas penting untuk mendorong perubahan perilaku masyarakat,” kata Doni.

4. KKN Tematik dapat mengajak masyarakat mengubah perilaku

Muhadjir Effendy: Pemerintah Berupaya Bangun dari Hibernasi Ekonomi Kepala Gugus Tugas COVID-19 Doni Monardo (dua dari kanan) saat berada di Surabaya, Minggu (5/7/2020). IDN Times/Dok. Istimewa

Dalam hal ini, Doni memberikan gambaran solusi perubahan perilaku dengan peran mahasiswa dapat dilakukan melalui sejumlah aktivitas seperti Kuliah Kerja Nyata (KKN) di sejumlah wilayah di Jawa Timur secara khusus dan seluruh Indonesia pada umumnya.

Menurut Doni, kegiatan KKN dapat menjadi upaya inivatif, efisien dan lebih tepat sasaran dalam rangka mengubah pola pikir dan perilaku masyarakat untuk menghadapi pandemik COVID-19.

“KKN tematik dapat mengajak masyarakat mengubah perilaku sesuai protokol kesehatan ditambah menjaga imunitas dengan olahraga dan mengkonsumsi makanan sehat,” jelas Doni.

Baca Juga: Bersatu Lawan COVID-19 Jadi Sistem Kendali Pemerintah Tangani COVID-19

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya