Usai Dandhy Laksono, Giliran Musikus Ananda Badudu Ditangkap Polisi

Ananda ditangkap diduga karena lakukan penggalangan dana 

Jakarta, IDN Times - Musikus Ananda Badudu ditangkap oleh personel Polda Metro Jaya pada Jumat subuh (27/9) sekitar pukul 04.30 WIB. Penangkapannya diduga berkaitan dengan pengelolaan dana untuk aksi mahasiswa di depan gedung DPR pada pekan ini.

"Saya dijemput Polda karena mentransfer sejumlah dana kepada mahasiswa," cuitnya di akun Twitter @anandabadudu.

Ananda memang menjadi sorotan saat aksi demo mahasiswa berlangsung di depan gedung DPR pada (24/9) lalu. Melalui platform KitaBisa.com, mantan vokalis Banda Neira ini menginisiasi pengumpulan dana untuk mendukung logistik peserta aksi. Selain menyuplai konsumsi, ia juga mengatur bantuan medis seperti ambulans.

Sebelum Ananda Badudu, polisi juga telah menangkap aktivis Hak Asasi Manusia (HAM) Dandhy Laksono karena cuitannya soal Papua. Penangkapan kedua aktivis ini pun memancing reaksi warganet. Tagar #BebaskanDhandy dan #BebaskanAnandaBadudu menggema di Twitter.

Ikuti terus perkembangan dari penangkapan musikus Ananda Badudu hanya di IDN Times ya. 

Baca Juga: Aktivis Dandhy Laksono Tak Ditahan Polisi, Namun Berstatus Tersangka

Topik:

Berita Terkini Lainnya