Tali Putus, Pendaki Jatuh 10 Meter di Kawah Condrodimuko Karanganyar

Pendaki ditemukan selamat oleh tim SAR

Karanganyar, IDN Times - Sebuah keajaiban dialami Alam tatkala mendaki ke Gunung Lawu, Karanganyar. Pria 31 tahun itu kedapatan terperosok ke dalam Kawah Condrodimuko sedalam 10 meter lantaran tali yang ia pakai tiba-tiba putus. Saat itu Alam bersama 4 teman awalnya cuma sekadar bermalam di Pos 2 Pendakian Gunung Lawu.

1. Rombongan pendaki lewat Cemoro Kandang untuk menuju kawah Condrodimuko

Tali Putus, Pendaki Jatuh 10 Meter di Kawah Condrodimuko KaranganyarProses evaluasi Alam butuh lima jam sampai diturunkan ke kaki Gunung Lawu. Dok Humas Basarnas Jateng

Pada Sabtu (18/7/2020) Alam dan rombongan melewati jalur pendakian Cemoro Kandang untuk melanjutkan perjalanan turun ke Kawah Condrodimuko pada esok harinya atau Minggu (19/7/2020).

Sekitar pukul 07.30 WIB pagi, mereka kompak turun ke dasar kawah. Apesnya saat keempat rekannya berhasil turun ke bawah, Alam justru jatuh terperosok ke dasar kawah.

"Kita dapat laporan kalau tali yang dipakai sama saudara Alam putus. Jadinya dia langsung jatuh ke dasar kawah Condrodimuko sedalam 10 meter," kata Kepala Basarnas Jateng, Nur Yahya dalam keterangan resmi yang diterima IDN Times.

Baca Juga: Ganjar Semprit Pemda Karanganyar Soal Pembukaan Lahan di Lereng Lawu

2. Butuh lima jam menyelamatkan nyawa Alam dari dasar kawah

Tali Putus, Pendaki Jatuh 10 Meter di Kawah Condrodimuko KaranganyarTim SAR harus menandu Alam sampai ke bawah Gunung Lawu karena mengalami cidera. Dok Humas Basarnas Jateng

Pihaknya yang mendapat laporan adanya pendaki jatuh ke kawah langsung bergegas menuju lokasi. Menurutnya proses evakuasi memakan waktu selama lima jam karena kondisi medan jalan yang terjal.

"Tim SAR (Surakarta) Solo yang mengevakuasi Alam berhasil menyelamatkan nyawanya. Butuh lima jam untuk mengevakuasi dia pakai peralatan vertical rescue," imbuh Nur.

3. Alam mengalami keseleo dan cedera di kepala

Tali Putus, Pendaki Jatuh 10 Meter di Kawah Condrodimuko KaranganyarSejumlah regu penyelamat memadati jalur cemoro kandang untuk menunggu prosese evakuasi terhadap pendaki yang jatuh di kawah Condrodimuko. Dok Humas Basarnas Jateng

Ia menuturkan kondisi Alam ketika dibawa turun gunung dalam keadaan selamat. Sekitar pukul 15.30 WIB, Alam berhasil dievakuasi tapi mengalami cedera di kepala akibat benturan serta kakinya yang terkilir.

"Selanjutnya survivor dibawa ke RSUD Karanganyar untuk mendapat penanganan lebih lanjut," imbuh Nur.

Baca Juga: 7 Objek Wisata di Karanganyar yang Sudah Kembali Dibuka  

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya