Tingkatkan Kualitas Remaja Saat COVID-19, BKKBN Bentuk GenRe Indonesia

Diharapkan remaja punya pengetahuan dan sikap positif

Jakarta, IDN Times - Berdasarkan data Badan Pengadilan Agama Indonesia, terdapat 34.000 permohonan dispensasi kawin di bawah umur 19 tahun. Seiring dengan hal tersebut, diketahui selama pandemik COVID-19 jumlah perkawinan meningkat.

Tidak hanya itu, selama pandemik COVID-19, jumlah kasus perceraian juga meningkat menjadi 57.000. Dengan demikian, wabah virus corona juga dianggap sebagai penyebab rusaknya hubungan pada keluarga-keluarga di Indonesia.

Permasalahan keluarga ini pun diprediksi akan berdampak pada perkembangan remaja Indonesia saat ini. Sebab, lingkungan keluarga menjadi salah satu faktor utama yang mempengaruhi perkembangan perilaku seorang remaja. 

Mengantisipasi permasalahan yang muncul pada remaja ini, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) membentuk Generasi Berencana (GenRe) Indonesia, yang fokus pada pengembangan kualitas remaja Indonesia.

“Kini BKKBN telah mengalami metamorfosis yang berorientasi pada perkembangan remaja Indonesia. Kita adaptasikan dengan keadaan zaman sekarang, remaja sekarang maunya kan keren dan kekinian,” ujar Direktur Pemaduan Kebijakan Pengendalian Penduduk, Viktor Hasiholan Siburian, kepada IDN Times, Selasa 22 September 2020.

Baca Juga: Kepala BKKBN: Pendidikan Kesehatan Reproduksi Penting bagi Remaja

1. GenRe Indonesia, progam untuk mengembangkan kualitas remaja Indonesia

Tingkatkan Kualitas Remaja Saat COVID-19, BKKBN Bentuk GenRe IndonesiaIDN Times/BKKBN

Program GenRe Indonesia merupakan wadah untuk mengembangkan karakter bangsa, melalui pembelajaran remaja untuk menjauhi pernikahan dini, seks pranikah, dan dari narkotika, psikotropika, dan obat terlarang (NAPZA).

Dalam upaya mencapai tujuan itu, GenRe mengembangkan materi-materi seperti Kesehatan Reproduksi Remaja, Life Skill, Penyiapan Kehidupan Berkeluarga, dan Kependudukan dan Pembangunan Keluarga.

Program ini dilaksanakan melalui pengembangan Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Remaja dengan pendekatan dari sesama remaja.

Melalui program GenRe ini, diharapkan dapat memberi pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan, sehingga para remaja mampu melangsungkan jenjang pendidikan, berkarier dalam pekerjaan, dan menikah dengan penuh perencanaan.

2. Penting bagi remaja untuk mengetahui soal reproduksi dan persiapan kehidupan berkeluarga

Tingkatkan Kualitas Remaja Saat COVID-19, BKKBN Bentuk GenRe IndonesiaIlustrasi Berpacaran (IDN Times/Mardya Shakti)

Viktor juga menyebutkan pentingnya pengetahuan tentang reproduksi dan penyiapan berkeluarga, perlu ditanamkan kepada remaja Indonesia saat ini.

Dengan edukasi tersebut, diharapkan dapat menekan angka kelahiran anak stunting yang disebabkan oleh kurangnya pengetahuan soal reproduksi.

“Bagi saya intervensi stunting yaitu dari penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja itu sendiri, bagaimana pengetahuan reproduksi, dapat menentukan kualitas dari remaja tersebut,” ujar Viktor.

Selain itu, edukasi ini juga disebutkan dapat menekan angka pernikahan dini pada remaja yang belum siap secara mental, fisik, maupun materi.

3. Diharapkan remaja punya pengetahuan, sikap, dan perilaku positif baik secara mental, fisik, intelektual, spiritual, maupun sosial

Tingkatkan Kualitas Remaja Saat COVID-19, BKKBN Bentuk GenRe Indonesiailustrasi (IDN Times/Sunariyah)

Melalui program GenRe ini, BKKBN berharap remaja dapat memiliki pengetahuan, sikap, dan perilaku yang positif dalam pengembangan diri secara mental, fisik, intelektual, spiritual, dan sosial.

Untuk mencapai hasil yang diharapkan tersebut, GenRe Indonesia juga melibatkan peran keluarga dalam membentuk kualitas remaja Indonesia yang lebih baik.

GenRe Indonesia juga mengadakan Duta GenRe Indonesia yang melibatkan para remaja di Indonesia, supaya dapat menjadi figur yang bisa dicontoh oleh remaja lainnya.

4. GenRe Indonesia bekerja sama dengan masyarakat di berbagai penjuru Indonesia

Tingkatkan Kualitas Remaja Saat COVID-19, BKKBN Bentuk GenRe IndonesiaIDN Times/BKKBN

Dalam upaya mewujudkan tujuan tersebut, GenRe Indonesia telah bekerja sama dengan masyarakat di berbagai penjuru Indonesia.

Kolaborasi antara GenRe Indonesia ini telah tersebar di beberapa forum daerah seperti Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan daerah lainnya.

Tidak hanya itu, GenRe Indonesia juga bekerja sama dengan berbagai media yang berkaitan dengan kesehatan reproduksi dan memiliki visi misi yang serupa dengan GenRe Indonesia.

Baca Juga: BKKBN: Akibat COVID-19, Populasi Dunia Tambah 2 Miliar dalam 30 Tahun

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya