Amien Rais: Tidak Ada yang Kita Takuti Kecuali Allah Semata

Pihaknya tidak takut dengan siapa pun termasuk polisi

Jakarta, IDN Times - Anggota Dewan Pembina Badan Pemenangan Nasional (BPN) Amien Rais mengatakan bahwa insiden penembakan yang dilakukan oleh pihak kepolisian kepada massa aksi sangat mencederai demokrasi.

Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak takut dengan siapa pun termasuk pihak kepolisian.

“Tidak ada yang kita takuti kecuali Allah semata, jadi saya sampaikan terus berjuang tidak ada kata kekerasan tidak merusak bangunan, (aksi) seperti aksi bela Islam yang indah itu,” kata Amien Rais di atas mobil komando di jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (22/5).

Ketua Dewan Pembina Partai Amanat Nasional (PAN) ini menyarankan kepada pihak kepolisian agar netral dalam menegakkan keadilan terutama pada pihaknya.

“Tapi saya sarankan rakyat menjadi pemenang. Aparat, anda harus menjaga kemanunggalan, TNI, Polri dan rakyat seluruh Indonesia, oleh karena itu jangan rusak kemanunggalan ini,” ucapnya.

Oleh sebab itu ia meminta agar massa tetap bertahan dan terus mengawal indikasi-indikasi kecurangan yang terjadi selama proses pemilihan umum presiden tersebut.

Baca Juga: Amien Rais dan Batalnya Pengerahan Massa di Monas 20 Mei 1998

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya