Bom Bunuh Diri di Medan, Penjagaan Objek Vital Makin Diperketat

Tapi Pemprov Sumut tidak mengeluarkan status siaga

Bogor, IDN Times - Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi telah berkoordinasi dengan kepolisian pascabom bunuh diri di Medan. Edy mengatakan, pengamanan di sejumlah objek-objek vital lainnya semakin diperketat dalam meminimalisasi terjadinya insiden serupa.

“Kami mempunyai SOP untuk melakukan pengamanan yang hal ini dilakukan oleh aparat keamanan TNI dan Polri. Tadi saya monitor dan sudah dilakukan untuk pelaksanaan pengamanan tersebut,” kata Edy di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/11).

Kendati demikian, Mantan Ketua PSSI ini menegaskan Pemprov Sumatra Utara tidak mengeluarkan status siaga. Ia hanya mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan waspada.

“Tidak sampai situ. Masih melakukan pengamanan baik itu di objek-objek vital maupun pejabat-pejabat yang ada di Sumatra Utara khususnya,” tegasnya.

Bom bunuh diri meledak di depan ruang layanan pengurusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), pada Rabu (13/11) pagi sekitar pukul 08.45 WIB.

Baca Juga: Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Kutuk Keras Bom Bunuh Diri di Medan

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya