Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Kamis 28 Januari 2021 

Total kasus positif capai 1.037.993

Jakarta, IDN Times - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 merilis data terbaru penyebaran COVID-19 di Indonesia. Pada Kamis (28/1/2021), tercatat ada penambahan kasus harian positif virus corona mencapai 13.695 kasus.

Dengan demikian, total kasus COVID-19 di Tanah Air sudah mencapai 1.037.993 kasus. Jumlah tersebut membuat Indonesia masuk ke urutan 19, dengan jumlah kasus positif virus corona terbanyak di dunia.

1. Tercatat 29.331 orang meninggal karena COVID-19

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Kamis 28 Januari 2021 Proses pemakaman salah satu jenazah COVID-19 di TPU Pondok Ranggon pada Selasa (16/9/2020). IDN Times/Aldila Muharma-Fiqih Damarjati

Baca Juga: [UPDATE] 13.695 Orang di Indonesia Positif COVID-19 Hari Ini 

Satgas COVID-19 melaporkan jumlah total pasien COVID-19 di Indonesia yang meninggal dunia ada sebanyak 29.331 kasus. Angka tersebut telah ditambahkan dengan 476 kasus kematian yang dilaporkan pada hari ini.

Pemerintah sebelumnya menjelaskan pemakaman jenazah COVID-19 dilakukan sesuai prosedur kesehatan dan keagamaan. Sehingga, tidak perlu ada lagi penolakan terhadap pemakaman jenazah COVID-19.

2. Angka kesembuhan bertambah menjadi 842.122 orang

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Kamis 28 Januari 2021 Ilustrasi pasien sembuh dari COVID-19. ANTARA FOTO/FB Anggoro/aww.

Satgas Penanganan COVID-19 melaporkan adanya penambahan 10.792 kasus sembuh dari COVID-19 pada hari ini. Dengan demikian, total kasus sembuh COVID-19 sudah mencapai 842.122 kasus.

Angka kasus sembuh tersebut sama dengan 81,1 persen dari total kasus COVID-19 di Indonesia.

3. Sebaran COVID-19 di 34 provinsi

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Kamis 28 Januari 2021 Ilustrasi petugas medis memeriksa kondisi pasien virus corona menggunakan APD. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

Virus corona telah menyebar di 34 provinsi di Indonesia. Berikut data rincian penyebaran COVID-19:

1. Aceh 9.181

2. Sumatra Utara 20.591

3. Sumatra Barat 26.737

4. Riau 28.693

5. Jambi 4.453

6. Sumatra Selatan 14.080

7. Bengkulu 4.511

8. Lampung 9.584

9. Bangka Belitung 4.372

10. Kepulauan Riau 7.946

11. DKI Jakarta 259.305

12. Jawa Barat 139.052

13. Jawa Tengah 121.508

14. DI Yogyakarta 20.840

15. Jawa Timur 110.103

16. Banten 25.307

17. Bali 24.880

18. Nusa Tenggara Barat 7.237

19. Nusa Tenggara Timur 4.477

20. Kalimantan Barat 3.829

21. Kalimantan Tengah 11.639

22. Kalimantan Selatan 17.599

23. Kalimantan Timur 38.727

24. Kalimantan Utara 6.756

25. Sulawesi Utara 12.966

26. Sulawesi Tengah 7.043

27. Sulawesi Selatan 45.919

28. Sulawesi Tenggara 9.299

29. Gorontalo 4.173

30. Sulawesi Barat 3.330

31. Maluku 6.316

32. Maluku Utara 3.392

33. Papua 14.939

34. Papua Barat 6.616

4. Ada 82.676 orang berstatus suspek COVID-19

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Kamis 28 Januari 2021 Ilustrasi Virus Corona. IDN Times/Mardya Shakti

Per Kamis (28/1/2021), jumlah orang dengan status suspek COVID-19 di Indonesia ada sebanyak 82.676 orang.

Satgas Penanganan COVID-19 mencatat, sejak 27 Januari 2021 pukul 12.00 WIB hingga 28 Januari 2021 pukul 12.00 WIB, jumlah spesimen yang dites COVID-19 berjumlah 87.280 spesimen. Sehingga total spesimen yang sudah selesai diperiksa mencapai 9.046.675.

Baca Juga: Mengenal COVID Tongue, Bercak di Lidah yang Jadi Gejala Baru COVID-19

Topik:

  • Jihad Akbar

Berita Terkini Lainnya