Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Senin 18 Januari 2021 

Total kasus positif di Indonesia 917.015 orang

Jakarta, IDN Times - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 melaporkan 9.086 orang di Indonesia terkonfirmasi COVID-19 pada Senin (18/1/2021). Dengan demikian, total kasus COVID-19 di tanah air mencapai 917.015. 

1. Tercatat 26.282 orang di Indonesia meninggal karena COVID-19

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Senin 18 Januari 2021 Proses pemakaman salah satu jenazah COVID-19 di TPU Pondok Ranggon pada Selasa (16/9/2020). IDN Times/Aldila Muharma&Fiqih Damarjati

Satgas COVID-19 juga melaporkan jumlah pasien positif COVID-19 yang meninggal dunia sebanyak 26.282 kasus. Angka tersebut muncul karena ada penambahan kasus meninggal sebanyak 295 orang pada hari ini.

Pemerintah sebelumnya telah menjelaskan bahwa pemakaman jenazah COVID-19 dilakukan sesuai prosedur kesehatan dan keagamaan. Sehingga tidak perlu ada lagi penolakan terhadap pemakaman jenazah COVID-19.

Baca Juga: Profil Wiku Adisasmito, Jubir Pemerintah untuk Penanganan COVID-19

2. Kasus sembuh di Indonesia terus bertambah

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Senin 18 Januari 2021 Ilustrasi pasien sembuh dari COVID-19. ANTARA FOTO/FB Anggoro/aww.

Satgas Penanganan COVID-19 juga melaporkan ada penambahan 9.475 kasus sembuh dari COVID-19 hari ini. Dengan demikian, total kasus sembuh COVID-19 sudah mencapai 745.935.

Angka kasus sembuh tersebut sama dengan 81,3 persen dari kasus COVID-19 di Indonesia yang mencapai 917.015.

3. Sebaran COVID-19 di 34 provinsi di Indonesia

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Senin 18 Januari 2021 Ilustrasi petugas medis memeriksa kondisi pasien virus corona menggunakan APD. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto

Virus corona telah menyebar di 34 provinsi di Indonesia. Berikut ini data rincian penyebarannya:

1. Aceh 9.055

2. Sumatera Utara 19.721

3. Sumatera Barat 25.635

4. Riau 27.459

5. Jambi 3.975

6. Sumatera Selatan 13.122

7. Bengkulu 4.268

8. Lampung 8.228

9. Bangka Belitung 3.541

10. Kepulauan Riau 7.639

11. DKI Jakarta 229.726

12. Jawa Barat 114.072

13. Jawa Tengah 104.463

14. DI Yogyakarta 17.228

15. Jawa Timur 100.225

16. Banten 22.355

17. Bali 21.530

18. Nusa Tenggara Barat 6.578

19. Nusa Tenggara Timur 3.145

20. Kalimantan Barat 3.557

21. Kalimantan Tengah 11.035

22. Kalimantan Selatan 16.737

23. Kalimantan Timur 33.966

24. Kalimantan Utara 5.670

25. Sulawesi Utara 11.485

26. Sulawesi Tengah 5.665

27. Sulawesi Selatan 41.697

28. Sulawesi Tenggara 8.852

29. Gorontalo 4.080

30. Sulawesi Barat 2.531

31. Maluku 6.109

32. Maluku Utara 3.134

33. Papua 14.138

34. Papua Barat 6.394

4. Ada 77 ribu orang di Indonesia berstatus suspek COVID-19

Data Lengkap COVID-19 di Indonesia per Senin 18 Januari 2021 Ilustrasi Virus Corona. IDN Times/Mardya Shakti

Per hari ini jumlah orang dengan status suspek COVID-19 di Indonesia sebanyak 77.579. Satgas Penanganan COVID-19 mencatat, sejak 17 Januari 2021 pukul 12.00 WIB hingga 18 Januari 2021 pukul 12.00 WIB, jumlah spesimen yang dites COVID-19 berjumlah 47.488 spesimen. Sehingga total spesimen yang sudah selesai diperiksa mencapai 8.363.327.

Baca Juga: Makam Pasien COVID-19 TPU Srengseng Sawah Tersisa 255 Liang Lahat

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya