Gibran dan FX Hadi Bertemu Megawati di Teuku Umar, Bahas Pilkada?

Gibran tiba di Teuku Umar sekitar pukul 14.00 WIB

Jakarta, IDN Times - Bakal Calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mendatangi kediaman Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat, Rabu (5/8/2020).

Tidak sendiri, Gibran datang didampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Solo, FX Hadi Rudyatmo dalam pertemuan tersebut.

1. Gibran tiba di Teuku Umar pukul 14.00 WIB

Gibran dan FX Hadi Bertemu Megawati di Teuku Umar, Bahas Pilkada?Gibran bertemu Megawati Soekarnoputri di Jakarta pada Rabu, (5/8/2020) (Dok. PDI Perjuangan)

Berdasarkan informasi yang diterima IDN Times, pertemuan itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Sementara itu, Megawati menerima Gibran bersama dengan Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik, Puan Maharani.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari DPP PDI Perjuangan mengenai pertemuan tersebut, termasuk soal substansi pembicaraan.

Baca Juga: Gerindra Rapatkan Barisan Dukung Pasangan Gibran-Teguh di Pilkada Solo

2. Gibran mendapatkan banyak dukungan dari partai lain untuk maju di Pilkada Solo

Gibran dan FX Hadi Bertemu Megawati di Teuku Umar, Bahas Pilkada?Gibran-Teguh saat menerima dukungan resmi dari DPD Gerindra Jateng (IDN Times/Fariz Fardianto)

Gibran secara resmi telah diusung oleh PDI Perjuangan untuk maju di Pilkada Solo. Putra sulung Presiden Joko “Jokowi” Widodo akan berpasangan dengan Teguh Prakosa yang sebelumnya pernah menjabat sebagai Ketua DPRD Solo.

Tidak hanya PDI Perjuangan, sejumlah partai lain juga telah menyatakan dukungannya kepada pasangan tersebut, di antaranya seperti Gerindra, PAN dan Golkar.

3. Gibran berhasil mengalahkan Achmad Purnomo untuk mendapatkan rekomendasi untuk maju di Pilkada Solo

Gibran dan FX Hadi Bertemu Megawati di Teuku Umar, Bahas Pilkada?Dok. Gibran Rakabuming Raka

Sebelumnya, Gibran dan Achmad Purnomo sedang bersaing keras untuk sama-sama mendapatkan rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan untuk dapat dicalonkan di Pilkada Solo 2020.

Achmad Purnomo merupakan Wakil Wali Kota Solo aktif yang pada Pilkada kali ini mendapatkan dukungan penuh dari DPC Solo untuk maju dalam kontestasi tersebut. Namun, jalan Achmad Purnomo harus terganjal setelah Gibran mendapatkan rekomendasi langsung dari DPP PDI Perjuangan dan DPD PDIP Jawa Tengah.

Baca Juga: Wuih, Seragam Kampanye Baru Gibran Ada Karikatur Lagi Naik Banteng!

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya