IMS 2019: Cerita Jonan Saat Diminta Jokowi Jadi Menteri ESDM

Jonan blak-blakan soal jawabannya saat dipanggil Jokowi.

Jakarta, IDN Times - Ignasius Jonan bercerita saat dirinya diminta oleh Presiden Joko “Jokowi” Widodo untuk menjadi Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Kala itu, Jonan masih menjabat sebagai Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) saat diminta menjadi Menteri ESDM. Sebelum menerima amanah tersebut, ia mencoba meyakinkan Jokowi agar memilih pimpinan yang paling baik untuk lembaga negara tersebut.

“Jadi sebenarnya kalau pertanyaannya waktu saya diwawancara presiden Oktober 2014 saya ditawarkan (jadi menteri ESDM) mau gak? saya jawab, ‘saya di kereta api yang bantu bapak’. Dia bilang ‘mau gak yang lainnya‘ saya bilang ‘kalau misalkan ada yang lebih baik silakan pilih yang paling baik’, itu saja jawaban saya,” ujar Jonan dalam acara Indonesia Millennial Summit by IDN Times, di Grand Ballroom Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Sabtu (19/1).

Merasa memiliki pengalaman yang mumpuni dan berhasil merevitalisasi PT KAI menjadi transportasi yang diminati masyarakat, membuatnya memberanikan diri untuk menerima tawaran presiden tersebut.

“Saya kira kalau berkarya itu yang penting bukan jabatannya menurut saya, jadi kalau ditugaskan, selama kita yakin atau percaya kita bisa melakukan sesuatu yang baik ya jalanin aja,” ucapnya.

Jonan sendiri menjadi pembicara dalam Indonesia Millenial Summit 2019 dengan tema “From Critical Commentaries to Concrete Solutions” bersama Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko dan Founder Narasi TV Najwa Sihab.

IDN Times menggelar Indonesia Millennial Summit 2019. Acara dengan tema "Shaping Indonesia's Future" ini dilangsungkan pada 19 Januari 2019 di Grand Ballroom Hotel Kempinski Jakarta. 

IMS 2019 menghadirkan lebih dari 50 pembicara kompeten di berbagai bidang, dari politik, ekonomi, bisnis, olahraga, budaya, lintas agama, sosial, lingkungan sampai kepemimpinan millennial. 

Ajang millennial terbesar di Tanah Air ini dihadiri oleh 1.500-an pemimpin millennial. Dalam IMS 2019, IDN Times juga meluncurkan Indonesia Millennial Report 2019. Survei ini dikerjakan oleh IDN Research Institute bekerjasama dengan Alvara Research Center. 

Melalui survei yang melibatkan 1400-an responden di 12 kota ini, IDN Times menggali aspirasi dan DNA millennial Indonesia. Survei ini sendiri dilakukan pada periode 20 Agustus-6 September 2018 dengan margin of error 2,62 persen.

Simak hasilnya di IMS 2019, dan ikuti perkembangannya di situs kami, IDN Times.

Baca Juga: IMS 2019, Eka Lorena: Perempuan Bisa Sukses Karena Lebih Tahan Stres

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya