Luhut Trending Usai Gantikan Edhy Prabowo, Warganet: Menteri Segalanya

Ada yang mendukung, ada yang nyinyir soal jabatan baru Luhut

Jakarta, IDN Times - Nama Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan menjadi trending topic di Twitter pada Kamis (26/11/2020) pagi.

Perbincangan warganet seputar Luhut itu dikaitkan dengan posisinya sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) sementara, usai menggantikan Edhy Prabowo yang ditangkap KPK karena dugaan kasus suap ekspor benih lobster.

Sejumlah warganet mengomentari jabatan sementara yang diemban Luhut, bahkan menyebut politikus senior itu sebagai 'menteri segala urusan'.

Diketahui, bukan hanya kali ini Luhut menjabat sebagai menteri sementara di sebuah kementerian. Dia juga sempat menjabat sebagai Menteri Perhubungan sementara saat Budi Karya Sumadi menjalani perawatan akibat terpapar COVID-19 beberapa waktu lalu.

Namun, tak semua warganet mencemooh jabatan sementara Luhut, ada pula yang memberikan dukungan. 

1. Warganet terbagi dua kubu, ada yang mendukung dan nyinyir soal jabatan baru Luhut

Luhut Trending Usai Gantikan Edhy Prabowo, Warganet: Menteri SegalanyaMenko Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan (IDN Times/Teatrika Handiko Putri)

Seruan itu digaungkan warganet di Twitter dan menjadi trending topic nomor dua. Berdasarkan pantauan IDN Times hingga pukul 09.30 WIB, sudah ada 6.289 cuitan dengan tag ‘Luhut’ di media sosial (medsos) tersebut.

Komentar warganet pun beragam, ada yang salut hingga nyinyir dengan jabatan baru Luhut yang diberikan langsung oleh Presiden Joko “Jokowi” Widodo itu.

“Luhut emang multitalent, multitasking, serba multi dari segala multi,” cuit salah satu warganet.

“Lama-lama pak Luhut jadi solo player wkwk,” cuit akun lainnya.

Baca Juga: Di Balik Pertemuan Menko Luhut dan Presiden AS Donald Trump 

2. Komen warganet yang nyinyir soal Luhut kocak abis

Luhut Trending Usai Gantikan Edhy Prabowo, Warganet: Menteri SegalanyaMenko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan (ANTARA/HO-Kemenko Kemaritiman dan Investasi)

Ada juga nih yang nyinyir dan mempersoalkan, kenapa harus selalu Luhut yang menduduki sejumlah jabatan strategis di pemerintahan Jokowi. Komentarnya kocak abis.

“Kepala punduk luhut lagi luhut lagi,” tulis salah satu warganet.

“Also Pak Luhut: “Yaelaaah, nambah-nambahin kerjaan aja nih si Edhy," cuit warganet lainnya.

“Bahkan ada gosip yang mengatakan.. Waktu Chef Istana Ada yang sakit, Pak Luhut yang menggantikan,” sahut warganet.

3. Luhut jadi menteri KKP sementara usai Edhy Prabowo ditangkap KPK

Luhut Trending Usai Gantikan Edhy Prabowo, Warganet: Menteri SegalanyaANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

Luhut Binsar Panjaitan ditunjuk menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim. Penunjukan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi itu, menindaklanjuti ditangkapnya Edhy Prabowo oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Dalam rangka efektivitas pelaksanaan tugas dan fungsi KKP, maka Menteri Sekretaris Negara telah mengeluarkan surat penunjukkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim," bunyi Surat Edaran Nomor: B-835/SJ/XI/2020 yang dikutip IDN Times, Rabu (25/11/2020).

Dalam surat tersebut disebutkan bahwa pegawai KKP yang terkait dengan kebijakan Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 12/PERMEN-KP/2020 tentang Pengelolaan Lobster (Panulirusspp), Kepiting (Scyllaspp), dan Rajungan (Portunusspp) di Wilayah Negara Republik Indonesia agar dapat menyiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan kebijakan tersebut.

"Agar seluruh pegawai di lingkungan KKP tetap menjaga soliditas internal KKP. Informasi yang disampaikan ke pihak eksternal Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) hanya dilakukan oleh pejabat yang mengemban tugas dan fungsi kehumasan," bunyi Surat yang ditandatangani Sekretaris Jenderal KKP Antam Novambar itu.

Baca Juga: Edhy Prabowo Ditangkap KPK, Luhut Pandjaitan Jadi Menteri Ad Interim 

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya