Oksigen Hampir Menyentuh Angka 0, Sungai Surabaya Sudah Tidak Sehat

Wah makanya jangan suka buang air bekas cucian di sungai

Surabaya, IDN Times - Menanggapi banyaknya buih di sungai Kalimas Surabaya, Dinas Lingkungan Hidup Pemkot Surabaya kembali menggelar pengecekan kondisi air, Selasa (31/7). Sekitar pukul 08.30 WIB rombongan DLH meninjau sungai di pintu air Kayoon. Hasilnya didapatkan bahwa air sungai di Surabaya sedang tidak dalam kondisi baik.

1. Kadar oksigen dalam air di bawah batas normal

Oksigen Hampir Menyentuh Angka 0, Sungai Surabaya Sudah Tidak SehatIDN Times/Fitria Madia

Kabid Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan DLH, Ali Murtadho memimpin jalannya pengecekan air. Dengan gayung berwarna oranye, pihak DLH mengambil sampel air sungai dan diperiksa saat itu juga dengan alat yang dibawa. Ketika diperiksa, ditemukan kadar oksigen sampel tersebut hanya sebesar 1,3 mg/l. "Padahal seharusnya minimal di atas 3. Malah pernah saat itu sampai 7 mg/l," ujarnya.

Angka 1,3 juga dirasa sudah mengkhawatirkan karena mendekati angka 0 yang berarti tidak terdapat oksigen sama sekali di sungai tersebut.

Baca Juga: Pencemaran di Sukoharjo, KPAI: Banyak Anak Menjadi Korban

2. Diakibatkan limbah domestik

Oksigen Hampir Menyentuh Angka 0, Sungai Surabaya Sudah Tidak SehatIDN Times/Fitria Madia

Ia menambahkan, saat ini kekentalan air sungai juga tidak wajar. Sungai terlihat lebih kental dari biasanya. Hal ini dikarenakan air sungai telah tercampur limbah deterjen dan jarang adanya hujan. "Sebenarnya limbah domestik tidak boleh dibuang langsung ke sungai tapi diolah dulu di IPAL. Jadi nanti akan ada penambahan IPAL Komunal yang habisnya sekitar Rp400 juta," imbuhnya.

3. Patroli rutin dilakukan

Oksigen Hampir Menyentuh Angka 0, Sungai Surabaya Sudah Tidak SehatIDN Times/Fitria Madia

Ali menerangkan bahwa sebenarnya patroli ini rutin dilakukan 6 kali dalam setahun. Hal ini bertujuan selain untuk mengecek kondisi air, tapi juga memastikan tidak adanya pembuangan limbah ke sungai. "Soalnya waktu itu ketahuan ada pembuangan saat kita patroli. Patroli ini juga untuk pemantauan," tuturnya.

Baca Juga: Sungai Surabaya Berbuih, DLH : Itu Limbah dari Masyarakat

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya