Anies Harap DPRD DKI Segera Tentukan Wagub Usai Pileg 2019

Sudah 259 hari belum ada yang gantikan Sandiaga Uno

Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sudah tak memiliki wakil selama 259 hari, setelah Sandiaga Uno memutuskan maju sebagai calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto.

Hingga kini, proses pemilihan wakil gubernur DKI Jakarta masih tertahan di DPRD. Anies pun hanya bisa berharap pengganti Sandiaga segera dipilih anggota dewan.

1. Anies berharap wakil gubernur langsung dipilih usai KPU DKI rekap hasil Pileg 2019

Anies Harap DPRD DKI Segera Tentukan Wagub Usai Pileg 2019IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Anies berharap DPRD DKI segera melanjutkan proses pemilihan wagub DKI Jakarta. Ia pun ingin proses tersebut dilaksanakan usai KPU DKI Jakarta melakukan rekapitulasi pileg di Jakarta.

"Wakil gubernur sampai sekarang masih belum ada. Ya saya berharap mudah-mudahan dengan nanti KPU selesai menuntaskan hasil pemilihan legislatif untuk DPRD DKI, maka para anggota dewan di DKI bisa tenang lagi untuk bersidang," kata Anies.

2. Anies menilai anggota DPRD DKI belum bisa konsen bekerja

Anies Harap DPRD DKI Segera Tentukan Wagub Usai Pileg 2019IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI pada 2014-2016 itu menilai anggota dewan masih belum bisa fokus menentukan wakil gubernur untuknya lantaran disibukkan dengan Pemilu 2019.

"Mereka selama ini kelihatannya masih agak deg-degan apakah posisinya tetap atau tidak. Sesudah itu insyaallah mereka bisa fokus masa persidangan dimulai dan insya Allah akan bisa kembali aktif. Harapannya agenda awal yang dibicarakan adalah soal wakil gubernur," ujarnya.

Baca Juga: Anies Buka Suara Soal Potensi Sandiaga Kembali Jadi Wagub DKI

3. Cawagub DKI merupakan kader PKS

Anies Harap DPRD DKI Segera Tentukan Wagub Usai Pileg 2019Instagram/@agungy

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Gerindra beberapa waktu lalu mengumumkan dua nama cawagub hasil uji kepatutan dan kelayakan. Dua nama itu yakni Agung Yulianto dan Ahmad Syaikhu. Agung dan Syaikhu dipilih berdasarkan hasil rekomendasi tim panelis.

"Dua nama yang akan disampaikan ke Gubernur nanti Insya Allah adalah Agung Yulianto dan Ahmad Syaikhu," ujar Ketua DPW PKS DKI Jakarta Syakir Purnomo.

Agung Yulianto adalah Sekretaris DPW PKS DKI Jakarta sedangkan Syaikhu merupakan mantan Wakil Wali Kota Bekasi 2013-2018 dan calon Wakil Gubernur Jawa Barat dalam Pilkada Jabar 2018 yang kini maju sebagai calon anggota DPR RI daerah pemilihan Kabupaten Bekasi, Karawang, dan Purwakarta.

Baca Juga: Sandiaga Menjawab Isu Soal Kembali di Kursi Wagub DKI

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya