Anies Resmikan Pembangunan Rumah DP 0 Rupiah Kedua, Ini Fasilitasnya

Pembangunan Rumah DP 0 Rupiah ditargetkan selesai 2021

Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan pembangunan rumah tanpa uang muka atau DP 0 Rupiah di Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (12/12). Ini merupakan hunian kedua berskema tanpa uang muka yang dibangun Pemprov DKI Jakarta.

Sebelumnya, Pemprov DKI telah membangun satu menara hunian DP 0 Rupiah di Klapa Village, Jakarta Timur.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirahim, hari ini, Kamis tanggal 12 bulan 12 tahun 2019, ground breaking hunian DP 0 rupiah Nuansa Cilangkap secara resmi dinyatakan dilaksanakan," ujar Anies di lokasi.

Baca Juga: Anggaran Rumah DP 0 Rupiah Dipotong DPRD, Ini Tanggapan Anies Baswedan

1. Anies pastikan rumah DP 0 Rupiah memiliki fasilitas baik untuk kehidupan keluarga

Anies Resmikan Pembangunan Rumah DP 0 Rupiah Kedua, Ini FasilitasnyaAnies Baswedan (IDN Times/Gregorius Aryodamar P)

Anies memastikan, fasilitas yang tersedia di hunian bernama Nuansa Cilangkap, berkualitas baik. Nantinya akan ada balai warga, musala, klinik, warung, toko, taman bermain, sekolah, parkir, dan terkoneksi TransJakarta.

"Kami harap iklim yang dibangun adalah iklim yang sehat. Bagi keluarga-keluarga yang nanti tinggal di sini, insyaAllah mereka akan memiliki rasa kesetaraan dengan masyarakat lain yang memiliki tempat tinggal lewat mekanisme pasar atau swasta," ujarnya.

2. Nuansa Village akan punya 850 unit yang terbagi dalam 24 tingkat di tiap menara

Anies Resmikan Pembangunan Rumah DP 0 Rupiah Kedua, Ini FasilitasnyaGround breaking rumah DP 0 cilangkap (IDN Times/Gregorius Aryodamar P)

Dalam membangun hunian DP 0 Rupiah Nuansa Cilangkap, Anies kembali menunjuk Sarana Jaya sebagai pengembang seperti di Klapa Village.

Direktu Sarana Jaya Yoory Pinontoan memaparkan bahwa Nuansa Cilangkap memiliki luas 2,9 hektare, dan rencananya akan dibangun tiga menara di luar skema tanpa uang muka.

Dengan ketinggian 24 lantai, satu menara rencana akan memiliki 850 unit yang terdiri dari tipe studio dan dua kamar tidur.

"Kami kembali bermitra dengan PT Totalindo Eka Persada Tbk. Dan direncanakan akan selesai dalam waktu dua tahun, atau pada kuartal ketiga 2021," jelas Yoory.

3. Calon pembeli hunian tanpa uang muka diingatkan untuk menabung

Anies Resmikan Pembangunan Rumah DP 0 Rupiah Kedua, Ini FasilitasnyaAnies Baswedan (IDN Times/Gregorius Aryodamar P)

Dalam sambutannya, Anies mengingatkan calon pembeli hunian tanpa uang muka untuk menabung. Sebab, bank akan memastikan terlebih dahulu calon pembeli mampu membayar huniannya untuk jangka panjang atau tidak.

"Terus cara lihat (kemampuannya) bagaimana? Lihat buku tabungan. Ditunjukkan, lihat nih pak buku tabungan saya, setahun terakhir aman. Ibu lihat nih, aman. Buku tabungannya aman, nanti bapak ibu bisa dapat DP 0 Rupiah. Jadi mulai nabung," imbau Anies.

Baca artikel menarik lainnya di IDN Times App, unduh di sini http://onelink.to/s2mwkb

Baca Juga: Anies Baswedan Bantah Marco Kusumawijaya Mundur dari TGUPP

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya