Diperiksa KPK, Eks Dirut Sarana Jaya Yoory Pinontoan Irit Bicara

Yoory Pinontoan sudah dipecat Anies Baswedan

Jakarta, IDN Times - Mantan Direktur Utama BUMD DKI Jakarta, PD Pembangunan Sarana Jaya, Yoory Pinontoan, kembali diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (8/4/2021). Ia diperiksa terkait kasus dugaan korupsi rumah DP 0 Rupiah. Usai diperiksa, Yoory tak banyak bicara saat ditanya.

"Seputar keterangan yang dibutuhkan berikut dengan data semuanya, gitu aja ya, makasih," ujarnya di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Wagub DKI Tak Tahu Sarana Jaya Beli Lahan 70 Hektare

1. Yoory telah sampaikan data dan keterangan pada tim penyidik KPK

Diperiksa KPK, Eks Dirut Sarana Jaya Yoory Pinontoan Irit BicaraDirektur Utama Nonaktif Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pembangunan Sarana Jaya Yoory Corneles Pinontoan usai menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Kamis (25/3/2021) (ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto)

Yoory mengatakan, ia telah memberikan semua data dan keterangan yang diminta tim penyidik KPK. Tapi, ia pun enggan memberikan keterangan lebih lanjut.

"Tanya ke penyidik, saya cuma menyampaikan keterangan saja," jelasnya.

2. Yoory telah ditetapkan sebagai tersangka

Diperiksa KPK, Eks Dirut Sarana Jaya Yoory Pinontoan Irit BicaraMantan Dirut PD Pembangunan Sarana Jaya Yoory Pinontoan. (IDN Times/Aryodamar)

Sebelumnya, KPK telah menetapkan Yoory sebagai tersangka. Mengenai hal tersebut, Yoory juga enggan menanggapinya.

"Makasih ya. Permisi," ujarnya.

3. Anies sudah pecat Yoory

Diperiksa KPK, Eks Dirut Sarana Jaya Yoory Pinontoan Irit BicaraGubernur Anies Baswedan (Twitter.com/AniesBaswedan)

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah mencopot Yoory dari posisi Direktur Utama PD Pembangunan Sarana Jaya karena tersandung kasus dugaan korupsi rumah DP 0 Rupiah. Anies menunjuk Agus Himawan Widiyanto untuk mengisi kursi kosong yang ditinggalkan Yoory.

Penunjukan Agus ini tertuang dalam Keputusan Gubernur (Kepgup) Provinsi DKI Jakarta Nomor 363 Tahun 2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Direktur Utama Perumda Sarana Jaya.

Baca Juga: Sarana Jaya Tegaskan Proyek Rumah DP 0 Rupiah Tak Tersandung Korupsi

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya