Gedung Kemendes PDTT Terbakar, Mendes Ungkap 2 Pegawai Sempat Terjebak

Mendes minta doa agara tidak ada berkas penting terbakar

Jakarta, IDN Times - Gedung Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan sempat terbakar pada Rabu, 14 September 2022 malam. Berdasarkan keterangan Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta, objek yang terbakar terdapat di lantai empat.

Peristiwa Gedung Kemendes PDTT yang terbakar itu diketahui terjadi sekira pukul 21.36 WIB. Melalui unggahan di media sosialnya, Menteri Abdul Halim Iskandar terlihat langsung berada di lokasi.

"Malam ini kantor gedung utama lantai empat Kementerian Desa PDTT mengalami kebakaran, belum diketahui sumber api penyebab kebakaran," ujar Halim seperti dikutip melalui media sosialnya pada Kamis (15/9/2022).

1. Karyawan yang terjebak kebakaran Kemendes berhasil diselamatkan

Gedung Kemendes PDTT Terbakar, Mendes Ungkap 2 Pegawai Sempat TerjebakMenteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar (Instagram.com/Halimiskandarnu)

Halim mengatakan, ada dua karyawannya yang sempat terjebak saat kebakaran. Meski begitu, mereka berhasil diselamatkan.

"Tadi sempat ada dua pegawai yang sempat terjebak di lantai 7, alhamdulillah bisa diselamatkan dengan kondisi baik oleh teman-teman pemadam kebakaran," ujarnya.

Baca Juga: Gudang JNE Depok Kebakaran, Eiger: 200 Ribu Produk Kami Habis Terbakar

2. Mendes minta doa agara tak ada berkas penting terbakar

Gedung Kemendes PDTT Terbakar, Mendes Ungkap 2 Pegawai Sempat TerjebakMenteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar (Instagram.com/Halimiskandarnu)

Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengaku masih belum tahu penyebab api kebakaran. Namun, ia memohon doa publik agar tidak ada berkas penting terbakar.

"Mohon doanya semoga tidak banyak berkas penting yang terbakar, karena belum diketahui secara pasti berkas apa saja yang dimakan si jago merah," ujarnya.

Baca Juga: Kebakaran Gudang JNE di Cimanggis Depok, Manajemen Pusat Minta Maaf

3. Gedung Kemendes PDTT terbakar sekira pukul 21.36 WIB

Gedung Kemendes PDTT Terbakar, Mendes Ungkap 2 Pegawai Sempat TerjebakMenteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar (Instagram.com/Halimiskandarnu)

Diketahui, Dinas Gulkarmat pertama kali menerima informasi adanya Gedung Kemendes PDTT terbakar pada Rabu sekira pukul 21.36 WIB. Informasi ini diketahui usai warga setempat datang melapor ke Pos pemadam terdekat.

Sebanyak 50 personel dan 12 unit pun langsung dikerahkan ke lokasi. Dalam enam menit petugas tiba di lokasi dan pemadaman dimulai sekitar pukul 21.45 WIB. Api disebut berhasil pada sekitar empat jam kemudian.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya