Jelang Liburan, Penumpang di Terminal Kampung Rambutan Naik 50 Persen

Padahal COVID-19 belum mereda

Jakarta, IDN Times - Jelang libur panjang akhir Oktober 2020, jumlah penumpang di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, meningkat hingga 50 persen. Padahal pandemik COVID-19 di Indonesia masih belum tertangani.

"Peningkatannya sekitar 50 persen, tapi kalau dibandingkan hari normal sebelum pandemik COVID-19, itu masih di bawah," kata Kepala Terminal Kampung Rambutan Made Jhoni seperti dilansir ANTARA, Senin (26/9/2020).

1. Jumlah penumpang terbanyak saat pandemik mencapai 5 ribu orang

Jelang Liburan, Penumpang di Terminal Kampung Rambutan Naik 50 PersenIlustrasi terminal bus (IDN Times/Feny Maulia Agustin)

Jhoni menjelaskan, jumlah normal penumpang pada saat PSBB sebanyak 2 ribu hingga 2.500 orang. Sedangkan jumlah penumpang tertinggi selama pandemik COVID-19 sekitar 5 ribu orang, yang terjadi saat libur panjang perayaan Idul Adha 2020.

Data pada Minggu, 25 Oktober 2020, jumlah penumpang yang berangkat dari Kampung Rambutan berkisar 800 orang dengan tujuan Provinsi Jawa Barat di antaranya Tasik, Cianjur, dan Garut. Sementara, kata Jhoni, hingga Senin pukul 10.00 WIB situasi penumpang di Terminal Kampung Rambutan relatif sepi.

"Hari ini belum terlihat atau mungkin besok, karena selama COVID-19 adanya libur panjang, memang sih ada peningkatan. Cuma kalau lonjakan tidak ada," katanya.

2. Anies imbau masyarakat di rumah saja saat libur panjang

Jelang Liburan, Penumpang di Terminal Kampung Rambutan Naik 50 PersenGubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Polda Metro Jaya (Dok.Humas Pemprov DKI Jakarta)

Diberitakan sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan bahwa kasus COVID-19 di Jakarta selalu melonjak usai libur panjang pada masa pandemik. Meski demikian, ia hanya bisa mengimbau masyarakat untuk tetap di rumah saja.

"Selama masih ada libur panjang, masyarakat tentu akan memanfaatkan sesuai preferensi masing-masing. Tapi, anjuran kami di Jakarta adalah di rumah saja. Kalaupun mau bepergian, disiplin dengan protokol kesehatan," jelas Anies.

3. Setelah liburan biasanya terjadi lonjakan kasus COVID-19

Jelang Liburan, Penumpang di Terminal Kampung Rambutan Naik 50 PersenFoto aerial suasana kendaraan yang terjebak macet di Jalan Tol Cawang-Grogol, Jakarta, Jumat (11/9/2020) (ANTARA FOTO/Galih Pradipta)

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengatakan, yang menjadi perhatian dari Pemprov DKI Jakarta adalah bukan pada saat libut panjangnya. Namun, ketika liburan panjang telah berakhir.

"Karena pasca-liburan itulah biasanya terjadi lonjakan (kasus COVID-19)," jelas Anies.

Baca Juga: Anies Baswedan Perpanjang PSBB Transisi di Jakarta Hingga 8 November

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya