5 Fakta Mengejutkan Aksi Demo Taksi Online, Cemburu pada Ojek Online

Bermula dari kecemburuan hingga ancaman sesama pengemudi.

Jakarta, IDN Times - Indra (28) pengemudi Gocar tengah duduk di pembatas jalan, ia melihat rekan-rekannya yang melakukan aksi demo seraya mengisap rokok putihnya. 

Pria yang dikenal dengan julukan dokter ini membeberkan fakta demo hari ini kepada IDN Times. 

1. Direncanakan sejak lama 

5 Fakta Mengejutkan Aksi Demo Taksi Online, Cemburu pada Ojek Online IDN Times/Fitang Budhi Adhitia

Indra mengatakan aksi demo berkali-kali dilakukan oleh aliansi nasional driver nasional (Aliando) menuntut Permenhub 108 Tahun 2017 yang dianggap merugikan pengemudi taksi online. 

Indra menyebutkan ini adalah aksi kali keempat mereka.  "Ini keempat kalinya demo. Intinya kita mau tumbangkan Permenhub gimana caranya kita harus tumbangkan," kata Indra di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Rabu (28/3).

2. Direncanakan saat kopdar hari Minggu 

5 Fakta Mengejutkan Aksi Demo Taksi Online, Cemburu pada Ojek Online IDN Times/Helmi Shemi

Demo ini sejatinya akan dilakukan pada Senin (26/3). Perencanaan demo pada Senin itu direncanakan pada Minggu (25/3) dengan adanya kegiatan kopi darat (kopdar) di Bumi Perkemahan Ragunan.

Sayangnya pada hari Minggu banyak pengemudi yang tidak berkumpul lantaran Minggu merupakan hari emas di mana mereka banyak mendapat pelanggan. "Tanggal 25 kita mau mematangkan rencana (demo) tapi gak bisa karena hari emas," ucapnya. 

Baca juga: Demo Taksi Online, Sejumlah Ruas Jalan Macet

3. Batal karena Presiden tidak datang 

5 Fakta Mengejutkan Aksi Demo Taksi Online, Cemburu pada Ojek Online IDN Times/Helmi Shemi

Kopdar di Bumi Perkemahan Ragunan itu juga sekaligus mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk hadir. Para pengemudi ingin menyampaikan aspirasi mereka terkait Permenhub 108 Tahun 2017. Surat kepada Presiden pun telah disampaikan, namun tidak ada balasan dan Presiden tidak datang. 

"Kita undang RI1 ke Bumi Perkemahan Ragunan cuma gak dateng karena berbagai alasan," kata Indra. 

4. Cemburu ojek online demo 

5 Fakta Mengejutkan Aksi Demo Taksi Online, Cemburu pada Ojek Online IDN Times/Helmi Shemi

Indra mengaku teman-temannya cemburu saat mengetahui ada perwakilan ojek online yang diterima Presiden saat demo pada Selasa (27/3).

Ia mengaku sangat kesal meskipun sudah mengetahui adanya aksi ojek online itu sehari sebelumnya. 

"Tanggal 27 ojol (ojek online) demo, ojol ketemu R1. Cemburu bisa jadi. Kita pengen ketemu, tapi ojol bisa kita enggak bisa?," ujarnya mengernyitkan dahi dan nada suara agak ketus

5. Ajak pengemudi lain demo dengan ancaman 

5 Fakta Mengejutkan Aksi Demo Taksi Online, Cemburu pada Ojek Online IDN Times/Helmi Shemi

Aksi kali ini diakui Indra diawali dengan sweeping bagi pengemudi yang masih bekerja mencari penumpang. Indra mengatakan ia dan rekannya secara acak memesan taksi online. 

"Kita sweeping sebelum jalan ke sini driver online yang masih narik dengan cara kita order. Kita order secara acak, mereka dateng kita tegur," katanya 

Teguran yang diberikan diakui Indra beserta ancaman. Apakah pengemudi itu mau ikut demo atau tetap mau mencari penumpang. 

"Kalau tetap mau narik, kita order lagi tapi mobil lo rusak'. Itu peringatan disertai ancaman," ungkapnya. 

Baca juga: Ratusan Pengemudi Taksi Online Berunjuk Rasa di Depan Istana Negara

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya