[UPDATE] 260 Orang di RI Sembuh dari COVID-19 Hari Ini, 11 Meninggal 

DI Yogyakarta sumbang kasus COVID-19 terbanyak hari ini

Jakarta, IDN Times - Satgas Penanganan COVID-19 melaporkan, per Sabtu (27/11/2021), jumlah orang yang sembuh dari virus corona bertambah 260 orang, sehingga total orang yang sembuh dari virus corona di Indonesia saat ini mencapai 4.103.639 orang.

DKI Jakarta menjadi wilayah yang paling banyak menyumbang kasus sembuh dari COVID-19 hari ini, yakni 86 kasus. Selanjutnya disusul Kalimantan Timur 11 kasus, Sumatra Utara 9 kasus, dan Bangka Belitung 8 kasus.

Baca Juga: [LINIMASA-8] Perkembangan Terkini Pandemik COVID-19 di Indonesia

1. DI Yogyakarta sumbang kasus COVID-19 terbanyak hari ini

[UPDATE] 260 Orang di RI Sembuh dari COVID-19 Hari Ini, 11 Meninggal ilustrasi virus corona (IDN Times/Aditya Pratama)

Satgas juga melaporkan ada penambahan kasus positif virus corona sebanyak 404 orang dalam waktu 24 jam terakhir. Dengan demikian, total kasus positif COVID-19 di Indonesia menjadi 4.255.672 kasus.

DI Yogyakarta merupakan wilayah paling banyak menyumbang kasus harian COVID-19 hari ini, yakni 68 kasus. Kemudian ada Riau 62 kasus, DKI Jakarta 54 kasus, Jawa Tengah 48 orang, Jawa Barat 46 orang, Jawa Timur 31 orang, dan Kalimantan Timur 13 orang.

2. Satgas catat kasus meninggal bertambah 11 orang dalam sehari

[UPDATE] 260 Orang di RI Sembuh dari COVID-19 Hari Ini, 11 Meninggal TPU Tegal Alur (IDN Times/Uni Lubis)

Sementara, penambahan kasus kematian akibat COVID-19 hari ini 11 orang. Maka, total jumlah orang yang meninggal akibat virus corona hingga saat ini mencapai 143.807 orang.

Jawa Timur dan Jawa Tengah menjadi wilayah penyumbang kasus kematian tertinggi hari ini, masing-masing sebanyak tiga orang. Lalu diikuti Bali 2 orang, NTB, Sulawesi Tengah, dan Jawa Barat masing-masing satu orang.

3. Ada 192.919 orang yang dites hari ini

[UPDATE] 260 Orang di RI Sembuh dari COVID-19 Hari Ini, 11 Meninggal Ilustrasi Rapid Test Tim IDN Times (IDN Times/Herka Yanis)

Satgas melaporkan, dalam sehari terakhir ada 192.919 orang diperiksa terkait COVID-19. Sebanyak 404 orang di antaranya positif, sehingga angka positivity rate COVID-19 harian sebesar 0,21 persen.

Adapun kasus aktif atau orang yang masih menjalani perawatan atau isolasi akibat COVID-19 di Indonesia hingga saat ini berjumlah 8.226 orang, dan suspect 5.397 orang.

4. Sebanyak 138 juta orang telah menerima vaksin dosis pertama

[UPDATE] 260 Orang di RI Sembuh dari COVID-19 Hari Ini, 11 Meninggal Ilustrasi vaksinasi COVID-19 (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Selain itu, Satgas juga melaporkan penambahan 614.409 orang yang menerima vaksinasi dosis pertama hari ini. Total penerima vaksinasi dosis pertama mencapai 138.119.613 orang.

Sementara, sebanyak 561.810 orang menerima vaksinasi dosis kedua hari ini, sehingga total yang menerima vaksinasi dosis kedua mencapai 93.666.839 orang di Indonesia.

Pemerintah Indonesia menargetkan sasaran vaksinasi 208.265.720 orang untuk mencapai kekebalan kelompok sesuai rekomendasi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Baca Juga: [LINIMASA-3] Perkembangan Vaksinasi COVID-19 di Indonesia

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya