Sandiah Ibu Kasur, Tokoh Pendidikan Anak yang Ciptakan Banyak Pesohor

Ibu Kasur merupakan pencipta lagi anak-anak paling populer

Jakarta, IDN Times - Sandiah atau dikenal dengan nama Ibu Kasur, merupakan seniman, sekaligus tokoh pendidikan kenamaan Indonesia. Kini, sosok sang legenda ada di dalam Google Doodle pada Minggu (16/1/2022).

Lalu, kenapa nama Sandiah Ibu Kasur bisa masuk Google Doodle? Padahal, beliau sudah cukup lama tutup usia. Ternyata, hari di mana sosok itu dimunculkan adalah bertepatan dengan hari ulang tahun Ibu Kasur. 

Ibu Kasur merupakan istri dari Soerjono atau dikenal Pak Kasur. Selain dikenal sebagai sosok berpengaruh dalam perkembangan pendidikan Tanah Air, keduanya dikenal sebagai pasangan suami istri yang piawai dalam menciptakan lagu anak-anak, seperti Kucingku, Bertepuk Tangan, dan Main Sembunyi.

Baca Juga: Tak Rasional, Ini 5 Kasus Histeria Massal yang Menimpa Anak-anak 

1. Pencipta lagu anak populer dan pengelola tanam kanak-kanak

Sandiah Ibu Kasur, Tokoh Pendidikan Anak yang Ciptakan Banyak PesohorIlustrasi anak-anak (IDN Times/Sunariyah)

Ibu Kasur merupakan istri dari Pak Kasur atau dikenal Soerjono. Selain populer sebagai sosok berpengaruh dalam perkembangan pendidikan tanah air, keduanya dikenal sebagai pasangan suami istri yang piawai dalam menciptakan lagu anak-anak, seperti Kucingku, Bertepuk Tangan, dan Main Sembunyi.

Bicara soal perjalanan karier Ibu Kasur, tentu tak lepas dari karya-karyanya bersama sang suami dalam menciptakan lagu anak hingga menulis buku. Karya yang tentunya sangat populer dan menarik adalah buku berjudul Air Mata Sang Pohon Purba.

Namun siapa sangka, sosok itu juga dikenal dekat dengan anak-anak, lantaran kepeduliannya terhadap pendidikan kaum belia juga tercatat dalam perjalanan kariernya. Ia sempat mengelola sebuah Taman Kanak-kanak bernama Mini pada 1965.

2. Mampu membesarkan tokoh-tokoh di Indonesia hingga sukses

Sandiah Ibu Kasur, Tokoh Pendidikan Anak yang Ciptakan Banyak PesohorKoesno Bermain Bersama Megawati dan Guruh Soekarno Putra (dok. Keluarga Koesno, facebook.com/Benny Rusmawan)

Dikutip dari laman Kemendikbud, TK Mini yang dikelola Ibu Kasur mampu melahirkan sosok penting yang kini jadi tokoh-tokoh berpengaruh di Indonesia. Sebut saja, Megawati Soekarnoputri, Guruh Soekarnoputra, Ateng, hingga Hayono Isman merupakan jebolan sekolanya.

Bersama Pak Kasur, Ibu Kasur juga punya program siaran anak-anak di Radio. Tak hanya itu, ia juga juga punya program khusus di TVRI sejak 1962. Kala itu, di kedua medium tersebut, Ibu Kasur mengemban acara berjudul Area Anak-Anak dan Mengenal Tanah Airku.

Ia juga kemudian dipercaya memegang peran sebagai Taman Indria yang disiarkan televisi. Kariernya terus konsisten. Hingga masuk medio 1970-an, ia masih hilir mudik di layar kaca. Ibu Kasur muncul di televisi swasta untuk memegang acara Hip Hip Ceria di RCTI.

Baca Juga: Perempuan-Perempuan Tangguh di Balik Sumpah Pemuda

3. Dapat penghargaan saat Hari Anak Nasional 1988

Sandiah Ibu Kasur, Tokoh Pendidikan Anak yang Ciptakan Banyak PesohorIlustrasi anak-anak (IDN Times/Aryodamar)

Di sela-sela kesibukannya, Ibu Kasur juga aktif menulis rubrik khusus di Majalah Bocil. Ia juga dikenal sebagai pembicara di pelbagai seminar, khususnya jika membicarakan soal tema anak-anak. 

Atas kepedulian dan jasa Ibu Kasur kepada pendidikan anak-anak, tepat saat Hari Anak Nasional pada 1988, ia pun dianugerahi Penghargaan Presiden atas prestasinya sebagai pendidik yang kreatif dan berdedikasi. 

Ibu Kasur wafat pada 22 Oktorber 2002 saat usianya menginjak 76 tahun. Ia sebelumnya sempat menderita stroke dan melakukan perawatan untuk penyembuhan, hanya saja takdir berkata lain. Ia kemudian dimakamkan di samping pusara Pak Kasur di Desa Kaliori, Kalibagor, Banyumas, Jawa Tengah.

Itulah sepenggal kisah Nadiah Ibu Kasur, sosok wanita cukup berjasa yang sempat muncul di Google Doodle kemarin.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya