Ibu Rumah Tangga di Bekasi Tewas Terlindas Truk Akibat Gagal Menyalip

Korban tewas di lokasi kejadian

Bekasi, IDN Times - Seorang ibu rumah tangga bernama Windarningsih (46 tahun) tewas terlindas truk, di Jalan Raya Ujung Harapan Kebalen, Desa Bahagia, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, Jumat (27/5/2022) siang. 

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi, Kompol Arga Dija Putra menjelaskan korban dengan sepeda motornya dengan nomer polisi B 3566 FSS mencoba menyalip truk dengan nomer polisi B 9219 WY. 

"Kendaraan sepeda motor dan truk melaju dari arah Barat. Peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 11.00 WIB," katanya kepada wartawan, Jumat (27/5/2022). 

1. Korban gagal menyalip

Ibu Rumah Tangga di Bekasi Tewas Terlindas Truk Akibat Gagal MenyalipIlustrasi kecelakaan (IDN Times/Cije Khalifatullah)

Arga menceritakan, korban ingin mendahului dari sisi kanan truk. Namun, setang kiri kendaraan korban tersangkut di truk sehingga korban tidak dapat mengendalikan kendaraannya. 

"Setang kiri sepeda motor tersebut membentur bagian kanan bak truk, sehingga kendaraan sepeda motor tersebut kehilangan kendali," jelasnya. 

Baca Juga: Sopir Pajero Maut di Menara Saidah Ternyata Alami Stroke saat Tabrakan

2. Korban meninggal setelah terlindas truk

Ibu Rumah Tangga di Bekasi Tewas Terlindas Truk Akibat Gagal MenyalipIlustrasi korban tewas (IDN Times/ Mardya Shakti)

Setelah tidak dapat mengendalikan sepeda motornya, korban terjatuh dan terlindas ban sebelah kanan truk. Akibat kecelakaan tersebut, korban tewas di lokasi kejadian. 

"Pengendara sepeda motor terjatuh membentur ban truk sebelah kanan. Akibat kecelakaan tersebut Sodari Windarningsih meninggal dunia di lokasi kejadian dan dibawa ke RSUD Kota Bekasi," jelasnya. 

Baca Juga: Kecelakaan Maut Minibus-Motor di Serang, Dua Orang Meninggal

3. Polisi sita sepeda motor dan truk

Ibu Rumah Tangga di Bekasi Tewas Terlindas Truk Akibat Gagal MenyalipIlustrasi kecelakaan motor. (IDN Times/Sukma Shakti)

Polres Metro Bekasi juga telah mengamankan sopir truk untuk dimintai keterangan dan menyita dua kendaraan yang terlibat kecelakaan lalu lintas. 

"Kami sita satu unit kendaraan light truk dan kendaraan sepeda motor Yamaha Mio milik korban," jelas Arga.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya