Berhasil Diabadikan, Begini Penampakan Kapal Van der Wijck

BPCB menemukan sebua peti di dalam kapal

Lamongan, IDN Times - Tim Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur (Jatim) dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Lamongan akhirnya berhasil mengabadikan gambar penampakan bangkai yang diduga kapal Van der Wijck. Keberhasilan itu mereka dapatkan usai melakukan penyelaman di kedalaman 45 meter di utara Lamongan.

1. Kapal Van der Wijck adalah kapal termegah di masanya

Berhasil Diabadikan, Begini Penampakan Kapal Van der WijckBupati Lamongan Yuhronur Efendi saat mendengarkan paparan hasil eksplorasi bangkai Kapal Van der Wijck. IDN Times/Imron

Kondisi kapal yang kerap disebut sebagai Titanic Indonesia itu saat ini dalam keadaan karam dan miring ke bagian kiri. Meski begitu, ada beberapa bagian kapal yang masih bisa terlihat, seperti cerobong asap, menara dan juga tangga naik para penumpang.

"Dari hasil gambar aslinya ini, bagaimana megahnya kapal Van der Wijck pada saat itu dan kapal ini juga menjadi cikal bakal kapal pelayaran di Nusantara," kata Arkeolog BPCB Jatim Wicaksono Dwi Nugroho, Kamis (21/10/2021).

2. Penyelam juga temukan botol minum keras di dalam kapal

Berhasil Diabadikan, Begini Penampakan Kapal Van der WijckGambar penampakan bangkai kapal Van der Wijck ya g berhasil diabadikan oleh penyelam. IDN Times/Imron

Wicaksono mengatakan, selain bisa memotret bagian cerobong dan juga tangga kapal, penyelam juga menemukan sejumlah peti yang diduga milik para penumpang kapal. Selain itu, di dalam kapal juga ada botol bekas yang diduga adalah botol minum keras.

"Kami juga menemukan adanya peti-peti pada saat eksplorasi bangkai kapal Van der Wijck. Peti itu belum bisa kami buka, kami belum bisa menjelaskan isinya itu apa," terangnya.

Baca Juga: Mengenang 85 Tahun Tenggelamnya Kapal Van der Wijck

3. BPCB berharap barang yang ada di kapal tidak dijarah orang

Berhasil Diabadikan, Begini Penampakan Kapal Van der WijckArkeolog BPCB Jawa Timur, Wicaksono Dwi Nugroho. IDN Times/Imron

Karena menyimpan banyak benda bersejarah, BPCB Jatim pun berharap agar semua ikut mengamankan benda-benda tersebut dari tangan-tangan penjarah. Warga setempat sendiri, kata Wicaksono, sudah berkomitmen untuk tidak mengambil barang tersebut.

"Benda yang ada di kapal ini jelas sangat bersejarah, misalnya dalam peti itu ada boneka. Nah boneka itu mempunyai nilai sejarah karena tenggelam bersama dengan kapal yang super megah pada masanya itu. Itu yang saya khawatir kalau barang ini sampai dijarah orang," pungkasnya.

Baca Juga: Cerita Penyelam Van der Wijck, Ada Kepala Ikan Barukuda Sebesar Pohon

Imron Saputra Photo Verified Writer Imron Saputra

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya